Tak Sendirian, Zayn Malik Rayakan Idul Adha Bersama Sanak Saudaranya dan Gigi Hadid
Tahun ini, supermodel Gigi Hadid dan penyanyi Zayn Malik merayakan hari raya Idul Adha bersama.
Editor: Bobby Wiratama
TRIBUNNEWS.COM - Supermodel Gigi Hadid dan penyanyi Zayn Malik merayakan hari raya Idul Adha bersama.
Hal tersebut diketahui dari unggahan Instagram Stories Gigi Hadid, Rabu (22/8/2018).
Gigi merayakan hari raya kurban bersama keluarga sang kekasih.
Dalam unggahannya, Gigi memposting foto Zayn bersama Waliyha Azad.
Waliyha merupakan adik bungsu mantan personel One Direction.
Dalam keterangan foto, Gigi menuliskan bahwa mereka sedang berada di rumah untuk merayakan Idul Adha.
"Home, for Eid," tulis Gigi.

Berita Rekomendasi
Di Twitter, model 23 tahun ini juga mengucapkan selamat Idul Adha, pada Selasa (21/8/2018).