Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Punya Pacar Baru, Andika si Babang Tamvan Kesal karena Mantan Istri Nyinyir

- Usai bercerai dengan Chairunnisa, musisi dan penyanyi Andika Mahesa (32) memiliki kekasih baru yang bernama Evi.

Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Punya Pacar Baru, Andika si Babang Tamvan Kesal karena Mantan Istri Nyinyir
Grid.id
Andika Mahesa, eks personel Kangen Band, saat ditemui di kawasan Jalan Kapten P Tendean, Jakarta Selatan, Jumat (24/8/2018). 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Usai bercerai dengan Chairunnisa, musisi dan penyanyi Andika Mahesa (32) memiliki kekasih baru yang bernama Evi.

Si Babang Tamvn kali ini menggaet seorang mahasiswi yang sedang menyelesaikan pendidikannya di salah satu Universitas ternama di Jakarta.

Bahkan, Andika Mahesa sudah mulai menggandeng kekasihnya itu dan memperkenalkannya ke publik, meskipun perceraiannya dengan Chairunnisa belum inkrah di Pengadilan Agama.

Andika Mahesa sudah mengajak kekasih barunya itu mengisi acara dalam sebuah program televisi belum lama ini.

Tetapi, langkahnya itu mendapat komentar pedas dari Chairunnisa.

Melalui instagram storynya, Chairunnisa mengaku menyaksikan langsung Andika Mahesa dan kekasihnya di program televisi tersebut.

Bahkan, dalam postingannya, Chairunnisa merasa jijik menyaksikan vokalis grup band Kangen Band itu bersama dengan Evi, dan menuturkan kisah asmaranya yang juga sempat membahas dirinya.

Berita Rekomendasi

Ditemui di gedung Trans TV, Jalan Kapten Tendean, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Selasa (28/8/2018), Andika mengaku tidak tahu bahwa bekas istrinya memberikan sindiran pedas di media sosial.

"Jujur gua enggak tahu, baru tahu tadi. Kalu gua sih, ini dia (Chairunnisa) gua block. Kalau sudah selesai (hubungannya) ya gua block. Pas sudah tahu yah jujur gua kesal," kata Andika Mahesa.

Andika mengaku merasa terganggu dengan komentar dari bekas istrinya itu.

Baca: Berencana Nikah Lagi, Andika Eks Kangen Band Ingin Diberitakan yang Baik-baik

Andika menegaskan bahwa Chairunnisa sudah tidak ada lagi hubungannya dengan kehidupan Andika.

"Pasti yah merasa terganggu. Dia (Chairunnisa) yah gitu. Dulu pas minta cerai yah gua enggak mau. Gua tahan-tahan, dia katanya mau ajuin cerai. Karena sangkin enggak tahan, akhirnya gua yang ajuin," ucapnya.

Lanjut Andika, ia menegaskan bahwa saat ini, sudah tidak ada lagi rasa sayang kepada Chairunnisa.

Selama ini, komunikasinya dengan bekas istrinya itu hanya seputar membahas anak-anak.

Pasalnya, lima tahun menikah dengan Chairunnisa, Andika memiliki tiga orang anak yang bernama Maesa Nura Bintang Chandika, Maesa Cahaya Mentari Chandika, dan Maesa Galang Bumi Chandika.

"Pasti udah enggak (sayang) yah. Kalau gua sayang sama anak-anak. Hubungannya sama anak-anak saja segala macam sih," ujar Andika Kangen Band. (Wartakotalive.com/Arie Puji Waluyo/ARI).

Sumber: Warta Kota
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas