Ini Alasan Shinta Bachir Mantap Dinikahi Idham Masse Meski Baru Dua Bulan Kenal
Shinta Bachir terkesan dengan sosok Idham Masse yang dianggapnya gigih untuk mendekatinya.
Editor: Johnson Simanjuntak
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Sudah merasa saling cocok menjadi alasan Shinta Bachir dan Idham Masse mantap untuk membawa hubungan keduanya ke jenjang pernikahan.
Meskipun keduanya baru saling kenal selama dua bulan.
Shinta Bachir terkesan dengan sosok Idham Masse yang dianggapnya gigih untuk mendekatinya.
"Dia tuh orangnya yang tidak pernah takut ya, maju terus, saya kan orangnya keras dan dia maju terus ke saya," ujar Shinta Bachir saat ditemui di kawasan Bambu Apus Jakarta Timur.
Mendengar pujian dari calon istrinya tersebut, Idham Masse pun tersenyum sumringah.
Bagi Idham dirinya sudah merasa cocok dengan Shinta Bachir karena selalu nyambung tiap kali keduanya berbincang-bincang bersama.
"Ya karena saya ketemu sama Mbak Shintanya karena perasaan sudah sama-sama nyaman, ngobrolnya nyambung, jadi saya berniat baik untuk melamar dia," tutur Idham Masse.
Proses perkenalan Shinta dan Idham memang terbilang singkat hanya dua bulan, kemudian Idham mantap untuk melamar Shinta.
Rencananya akhir tahun 2018 ini, Shinta Bachir akan melangsungkan pernikahan dengan anggota DPRD Sidrap Sulawesi Selatan.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.