Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Disomasi dan Dituduh Lakukan Penipuan, Erick Iskandar Siap Diaudit

Erick Iskandar menduga ada unsur pemerasan dibalik somasi dan tuduhan penipuan yang dilayangkan kepada dirinya dan sang adik, Jesicca Iskandar

Penulis: Bayu Indra Permana
Editor: Imanuel Nicolas Manafe
zoom-in Disomasi dan Dituduh Lakukan Penipuan, Erick Iskandar Siap Diaudit
Tribunnews.com/Bayu Indra Permana
Erick Iskandar, kakak kandung Jessica Iskandar 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Erick Iskandar mengaku siap diaudit jika memang pihak Martin Pratiwi menuduhnya melakukan penipuan.

"Saya siap diaudit untuk masalah ini karena semua laporan saya lengkap, uang penjualan dan barang ada," ucap Erick Iskandar saat ditemui di kawasan Pantai Indah Kapuk, Jakarta Utara, Sabtu (15/9/2018).

Baca: Kakak Jessica Iskandar Bantah Tudingan Penipuan dan Penggelapan terhadap Rekan Bisnisnya

Erick Iskandar menduga ada unsur pemerasan dibalik somasi dan tuduhan penipuan yang dilayangkan kepada dirinya dan sang adik, Jesicca Iskandar.

"Saya menduga bahwa ini bagian dari upaya pemerasan, MP tidak mau rugi dalam menjalankan business ini," ujar Erick

"Hanya ingin meraih keuntungan dan tidak mau menghiraukan biaya-biaya yang sudah saya keluarkan. Hanya mementingkan keuntungan dan uang balik," lanjutnya.

Sebelumnya, Erick Iskandar dan Jessica Iskandar mendapat somasi dan tuduhan penipuan atas kerjasama bisnis.

Baca: Sandiaga Ajak Putra BJ Habibie Gabung Tim Pemenangan

BERITA REKOMENDASI

Somasi dilayangkan oleh Martin Pratiwi yang merupakan rekan berbisnis Erick Iskandar. Kerjasm tersebut sudah terjalin sejak November 2017.

Erick diharuskan membayar ganti rugi sekaligus mengembalikan modal awal senilai Rp 464 juta.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas