Foto di Bathub, Wajah Krisdayanti Disebut Mirip Aurel
Krisdayanti baru-baru ini melakukan pemotretan di bathub, wajahnya malah dibilang mirip Aurel Hermansyah.
Editor: Anita K Wardhani
“Aurel Hermansyah atau Krisdayanti Lemos?” tanya @eka_romdon.
“Kirain Aurel Hermansyah,” tulis @lihan240991.
Selain menyebut Krisdayanti mirip Aurel Hermansyah, netizen juga memuji kecantikan penyanyi yang akrab disapa KD itu.
Banyak yang mengungkapkan bahwa Krisdayanti terlihat cantik seperti barbie.
Bahkan banyak juga yang memuji wajah Krisdayanti yang tetap awet muda dan cantik.
Tak hanya netizen saja, beberapa rekan artis juga mengomentari kecantikan Krisdayanti.
“Cantik banget,” komentar Rossa.
“Cantik banget!” tulis Yuni Shara.
Namun Krisdayanti merendah dan mengatakan bahwa kecantikannya hanyalah karena jepretan Rio Motret.
Sebetulnya ini bukan pertama kalinya netizen mengomentari kemiripan Krisdayanti dengan Aurel Hermansyah.
Beberapa waktu lalu, netizen sempat berkomentar hal serupa dalam unggahan instagram fanbase keluarga Hermansyah.
Kala itu, Ashanty, ibu sambung Aurel tengah bermain-main dengan wig.
Ashanty lalu iseng memakaikan wig tersebut ke semua anggota keluarganya.
Tak terkecuali Aurel Hermansyah.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.