Venna Melinda Kebingungan Saat Anak Angkatnya Tanyakan Sosok Sang Ayah
Di usia yang menginjak dua tahun, Vania Athabina mulai mempertanyakan banyak hal, salah satunya figur seorang ayah.
Penulis: Grid Network

TRIBUNSOLO.COM/INSTAGRAM
Artis yang juga politikus Venna Melinda (kiri), dan anak angkatnya, Vania Athabina.
TRIBUNNEWS.COM - Di usia yang menginjak dua tahun, Vania Athabina mulai mempertanyakan banyak hal, salah satunya figur seorang ayah.
"Dia sekarang udah kritis banget, kalau sebelum tidur suka tanya, bapak mana?," kata Venna Melinda saat Grid.ID temui di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, Minggu (16/9/2018).
Anak angkat Venna Melinda itu mengaku bingung harus menjawab apa.
Namun, ia mencari alasan dengan mengatakan bahwa ayah putri kecilnya itu sedang bekerja.
"Saya awalnya bingung harus jawab apa, tapi yaudah saya bilang aja, 'Bapak lagi kerja'," ucap Venna.
Setelah memberikan penjelasan kepada anak angkatnya itu, Vania pun tak lagi menanyakan ayahnya.
Berita Rekomendasi