Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Slamet Rahardjo Kaget Hanya Jadi Figuran di Film 'Something In Between'

Aktor senior Slamet Rahardjo kembali bermain dalam satu film, ia memerankan sosok kepala sekolah dalam film 'Something In Between'.

Penulis: wahyu firmansyah
Editor: Dewi Agustina
zoom-in Slamet Rahardjo Kaget Hanya Jadi Figuran di Film 'Something In Between'
Tribunnews.com/Wahyu Firmansyah
Slamet Rahardjo bersama para pemain dalam Film Something in Between di kawasan Senayan, Jakarta Pusat, Jumat (21/9/2018). TRIBUNNEWS.COM/WAHYU FIRMANSYAH 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Wahyu Firmansyah

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Aktor senior Slamet Rahardjo kembali bermain dalam satu film, ia memerankan sosok kepala sekolah dalam film 'Something In Between'.

Sutradara dalam film 'Something In Between' Asep Kusdinar merupakan mahasiswanya yang sempat ia marahi karena susah berbicara dalam mata kuliahnya.

Slamet pun sempat berjanji akan bermain dalam film yang disutradarai oleh Asep.

"Dia (Asep) bilang sama saya 'pak kalau saya jadi sutradara beneran bapak main di film saya ya' ini apa nih bagus ga? Pasti bagus lah kalo Asep," ujar Slamet di kawasan Senayan, Jakarta Pusat, Jumat (21/9/2018).

Ketika diberikan naskah 'Something In Between', Slamet kaget hanya diberikan peran figuran, namun karena sudah berjanji akhirnya ia bermain dalam film tersebut.

Baca: Monstore Luncurkan Koleksi Street Wear Co-Extinct Sasar Generasi Milenial dan Kaum Urban

"Begitu lihat naskahnya kaget aku. Sep ko figuran Sep. Lu yang bener nih masa gua figuran. Tapi saya sudah janji," katanya.

Berita Rekomendasi

Walaupun menjadi figuran Slamet yang sangat mencintai dunia akting akan bermain dengan seserius mungkin.

Namun, ia sempat memberikan satu syarat agar dapat dibebaskan beradegan dalam salah satu scene.

"Saya minta Asep telepon Titin yang adegan ini di ruang kepala sekolah, boleh bebas ga," katanya.

Akhirnya karena diberikan kebebasan dan sudah berjanji Slamet bermain dalam film 'Something In Between' dan berperan sebagai kepala sekolah.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas