Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Kala #RaisaMeetSutopo Trending Topik, Sutopo Pun Merasa Terjebak Nostalgia Raisa

Kepala Pusat Data Informasi dan Humas Badan Naisonal Penanggulangaan Bencana (BNPB), Sutopo Purwo Nugroho angkat bicara tekait tagar RaisaMeetSutopo

Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Kala #RaisaMeetSutopo Trending Topik, Sutopo Pun Merasa Terjebak Nostalgia Raisa
kolase/dok Tribunnews.com
Raisa dan Sutopo 

TRIBUNNEWS.COM - Kepala Pusat Data Informasi dan Humas Badan Naisonal Penanggulangaan Bencana (BNPB), Sutopo Purwo Nugroho angkat bicara tekait tagar RaisaMeetSutopo yang menjadi viral di sosial media.

Melalui akunTwitternya @Sutopo_PN, Rabu (3/10/2018), Sutopo mengaku tidak tahu jika tagar 'RaisaMeetSutopo' menjadi viral.

Menurutnya, penyanyi Raisa Andriana merupakan sosok yang inspiratif.

Jika nanti Sutopo bertemu dengan Raisa, dirinya menyebut bisa terjebak nostalgia.

"Masya Allah, saya tidak tahu kalau #RaisaMeetSutopo di medsos sampai trending topic. Raisa adalah inspiratif. Jika bertemu nanti saya malah bisa "Terjebak Nostalgia". Bisa "Serba Salah". Malah sampai "Jatuh Hati" & akhirnya menganggap sebagai "Mantan Terindah" haha.. @raisa6690," tulis Sutopo dalam akun Twitternya.

Sebelumnya, Sutopo berkicau tentang kanker paru-paru stadium 4B yang ia derita, Selasa (2/10/2018).

Sutopo mengungkapkan dirinya tetap semangat menjalaskan tugas untuk melayani media dan masyarakat dengan baik.

Berita Rekomendasi

Yang menjadi sorotan dari kicauan inspiratif Sutopo adalah penyebutan akun Twitter Raisa, @raisa6690 pada akhir kalimat.

"Meski kanker paru stadium 4B, saya tetap berusaha melayani media dan masyarakat dengan baik. Untuk rekan penyintas kanker. Jangan patah semangat. Tetap sabar, kerja dan berdoa. Hidup itu bukan panjang-pendeknya usia. Tapi seberapa besar kita dapat membantu orang lain.@raisa6690," tulis @Sutopo_PN.

Dari unggahan tersebut, netizen merasa Sutopo bekerja sangat keras meski sedang menderita kanker stadium 4B.

Baca: Twitternya Ramai Tagar #RaisaMeetSutopo, Raisa Semangati Sutopo, Terus Menginspirasi ya Pak

Baca: Ramai Tagar #RaisaMeetSutopo, Andai Benar-benar Bertemu Raisa, Humas BNPB Bilang Takut Patah Hati

Karena dedikasinya yang luar biasa, netizen ingin mempertemukan Sutopo dengan idolanya, Raisa.

Bahkan hastag #RaisaMeetSutopo menjadi trending topic di Twitter, Selasa (2/10/2018)

Viralnya tagar #RaisaMeetSutopo kemudian ditanggapi oleh Raisa melalui akun Twitternya di hari yang sama.

Istri Hamish Daud ini turut memberikan semangat kepada Sutopo.

"Hari ini twitterku ramai dengan #RaisaMeetSutopo, dan ngebaca semua cerita di tweet temen2, bikin aku rasanya udh kenal deket sama Pak Sutopo yang disayang banyak orang. Semangat dan terus menginspirasi ya Pak @Sutopo_PN (emoji tersenyum)," tulis @raisa6690.

(TribunWow.com/ Qurrota Ayun)

Sumber: TribunWow.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas