Rumahnya Kerap Didatangi Utusan Nyi Roro Kidul, Roro Fitria Tak Pernah Lagi Lakukan Ritual Mistis
Rumah Roro Fitria yang berada di kawasan Jagakarsa, kerap didatangi orang-orang tak dikenal.
Penulis: Bayu Indra Permana
Editor: Anita K Wardhani
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Rumah Roro Fitria yang berada di kawasan Jagakarsa, kerap didatangi orang-orang tak dikenal.
Kedatangan orang-orang ini sejak rumah Roro kemalingan beberapa waktu lalu.
Orang-orang tersebut mengaku kepada asisten rumah tangga Roro Fitria sebagai utusan dari Nyi Roro Kidul.
Bingung akan hal tersebut, Asgar Sjafri kuasa hukum Roro Fitria mengatakan jika kliennya tak pernah melakukan ritual apapun yang bisa mengundang orang asing.
"Tidak ada ritual. Tapi terkadang setiap hari di rumah Bu Roro itu datang (orang-orang) yang mengaku dari Nyi Roro Kidul atau apa gitu," beber Asgar Sjafri saat ditemui di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Selasa (2/10/2018).
Merasa khawatir akan kedatangan orang asing setiap harinya. Roro pun meminta pengamanan untuk lebih mengawasi rumahnya.
"Itu banyak sekali tiap hari didatangi terus. Jadi kita bilang harus ada security di rumah," ucap Asgar.
Kuasa hukumnya tersebut pun menambahkan kalau di penjara sendiri Roro tidak melakukan ritual apapun yang menyangkut kepercayaannya kalau dirinya adalah Nyai Roro Kidul.
"Nggak ada sih. Lebih banyak sholat sama baca Yasin," tandasnya
Roro Fitria memang merupakan selebriti yang akrab dengan hal-hal berbau mistis.
Belum lama ini juga Roro mengalami musibah, rumahnya kemalingan yang membuatnya mengalami kerugian sekira tiga miliar rupiah.