Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

ARMY Rela Tidur di Tenda Berhari-hari di Depan Parkiran Stadion Citi Field New York Demi Konser BTS

Konser boyband K-pop BTS di Stadion Citi Field, New York, akan digelar pada Sabtu (6/10/2018) malam atau Minggu (7/10/2018) pagi waktu Indonesia.

Editor: Natalia Bulan Retno Palupi
zoom-in ARMY Rela Tidur di Tenda Berhari-hari di Depan Parkiran Stadion Citi Field New York Demi Konser BTS
Twitter/BTS Official
Boyband asal Korea Selatan BTS usai menjadi bintang tamu di Tonight Show with Jimmy Fallon. 

TRIBUNNEWS.COM - Konser boyband K-pop BTS di Stadion Citi Field, New York, akan digelar pada Sabtu (6/10/2018) malam atau Minggu (7/10/2018) pagi waktu Indonesia.

Rupanya para penggemar BTS atau yang biasa disebut ARMY sudah tidak sabar menyaksikan konser terakhir dari tur Love Yourself di Amerika itu.

Sepanjang pekan ini mereka mulai memenuhi halaman stadion yang menjadi rumah klub baseball Mets itu.

Mereka mendirikan tenda di situ sejak Senin (1/10/2018).

Baca: Kepopulerannya Semakin Meroket, BTS Pastikan Hadiri Asia Artist Awards 2018

Seperti dilansir Billboard, para fans bahkan sudah berdatangan sejak Minggu (30/9/2018).

Namun pengelola Citi Field tidak mengizinkan mereka masuk karena pada hari itu ada pertandingan New York Mets.

Para fans berdatangan dari berbagai penjuru Amerika, bahkan ada juga yang datang dari luar negeri.

Berita Rekomendasi

Mereka datang lebih dulu karena ingin mendapat nomor antrean paling awal.

Pada foto-foto yang beredar di media sosial, halaman parkir Citi Field tampak dipenuh tenda warna-warna. Tenda-tenda itu berjajar rapi dan lingkungan pun terlihat bersih.

Dalam wawancara dengan Billboard, para fans menunjukkan nomor-nomor tertulis di tangan para fans.

Itulah cara mereka mengatur antrean agar ketertiban tetap terjaga.

Kebersamaan itu juga menciptakan kekompakan meskipun mereka awalnya tidak saling kenal. Mereka saling menolong.

Misalnya ketika ada fans yang tendanya kebanjiran saat terjadi hujan.

Mereka juga "nobar" saat salah satu member BTS, V atau Kim Taehyung, mengadakan live streaming melalui aplikasi V Live.

Bagi BTS dan K-pop, konser di Citi Field merupakan peristiwa bersejarah.

Inilah untuk kali pertama artis K-pop menggelar konser di stadion berkapasitas 42.000 kursi itu.

Baca: Berita BTS Terbaru, Anak Penderita Autisme Langsung Tenang setelah Dengar Lagu Milik RM dan V Ini

Untuk konser itu, penyelenggara menyediakan 40.000 tiket yang ludes dalam waktu kurang dari 1 jam setelah pembelian dibuka secara daring (online). 

Artikel ini telah tayang di Kompas.com berjudul "Demi Konser BTS, ARMY Kemping Berhari-hari di Parkiran Stadion Citi Field New York"

Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas