Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Vicky Prasetyo Sudah Tak Jalin Komunikasi dengan Angel Lelga

Vicky Prasetyo mengungkapkan dirinya sudah tak berkomunikasi dengan Angel Lelga sejak memutuskan untuk bercerai.

Penulis: Bayu Indra Permana
Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Vicky Prasetyo Sudah Tak Jalin Komunikasi dengan Angel Lelga
TRIBUNNEWS.COM/BAYU INDRA PERMANA
Vicky Prasetyo saat ditemui di Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Kamis (1/11/2018). 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Vicky Prasetyo mengungkapkan dirinya sudah tak berkomunikasi dengan Angel Lelga sejak memutuskan untuk bercerai.

Hal tersebut diucapkannya ketika awak media melempar pertanyaan terkait kehadiran Angel Lelga di sidang perceraian hari ini.

"Nggak tahu (datang atau tidak), nggak ada komunikasi. Saya belum tahu," ucap Vicky Prasetyo di Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Kamis (1/11/2018).

Vicky Prasetyo Mantap Berpisah dengan Angel Lelga
Vicky Prasetyo Mantap Berpisah dengan Angel Lelga (Instagram @vickyprasetyo777)

"Nggak ada cuma emang mungkin dapat panggilan yaa saya nggak tahu," tambahnya.

Vicky tiba di Pengadilan Agama Jakarta Selatan sekira pukul 09.40 WIB ditemani kuasa hukumnya.

Tak hadir di sidang pertama, Vicky tak banyak tahu tentang agenda persidangannya hari ini.

Baca: Vicky Prasetyo Dirawat di Rumah Sakit di Tengah Proses Perceraiannya dengan Angel Lelga

Berita Rekomendasi

"Saya baru pertama ini sidang, kemaren kan yang pertama nggak hadir, saya kurang tahu," ucapnya.

Usai delapan bulan membangun biduk rumah tangga bersama Angel Lelga, keduanya memutuskan untuk bercerai.

Hari ini dirinya akan melangsungkan sidang perceraian pernikahannya bersama Angel Lelga.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas