Mengenal Sosok Rudy Salim, Miliarder Sahabat Raffi Ahmad yang Punya Kantor Mewah
Rudy Salim adalah seorang pengusaha muda kaya raya dengan rentetan bisnisnya yang salah satunya bekerjasama dengan Raffi Ahmad
Penulis: Grid Network
TRIBUNNEWS.COM - Rudy Salim adalah seorang pengusaha muda kaya raya dengan rentetan bisnisnya yang salah satunya bekerjasama dengan Raffi Ahmad.
Sosok Rudy Salim lebih dikenal sebagai Presiden Direktur Prestige Image Motorcars yang menjual sejumlah mobil mewah.
Dalam sebuah acara Hotman Paris Show, Rudy Salim pernah mengungkapkan berapa kekayaan yang didapatkan dari berbagai usahanya tersebut.
Bukan main, sejak usia 23 tahun Rudy Salim sudah terjun menggeluti dunia bisnis dengan omzet lebih dari 1,3 miliar per bulan.
Padahal saat itu ia hanya seorang laki-laki lulusan SMA sama seperti Raffi Ahmad.
Rudy Salim mengawali bisnisnya tersebut dari transaksi online, khususnya bisnis game online.
Di usia 30 tahun ini, Rudy Salim mengaku setidaknya sudah ada 10 jenis bisnis yang sudah ia rintis.
"Kalau jenis bisnis mulai IT, microfinance, showroom, retail dan sebagainya mungkin ada 10 jenis usaha," ujar Rudy Salim dalam acara Hotman Paris Show.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.