Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Setelah Penggerebekan, Mungkinkah Vicky Prasetyo dan Angel Lelga Berdamai?

Apakah yang terjadi setelah penggerebekan? Bagaimana kehidupan Vicky Prasetyo dan Angel Lelga? Mungkinkah ada babak baru dari kisah keduanya? Damai?

Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Setelah Penggerebekan, Mungkinkah Vicky Prasetyo dan Angel Lelga Berdamai?
Kolase Instagram @vickyprasetyo777/Youtube Karma The Series
Angel Lelga mengaku ingin menikah dengan pria yang digerebek bersamanya. 

 TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Banyak keganjilan yang dilihat orang dari hubungan pernikahan Vicky Prasetyo dan Angel Lelga. Keduanya memang berulang kali menghebohkan publik.

Tidak lama setelah menikah 9 Februari 2018, rumah tangga mengalami pasang surut, lalu kandas pada bulan ke-7. September lalu, mencuat kabar berpisah.

Bahkan sang suami menggerebek Angel bersama dalam satu kamar dengan Fiki Alman, seorang pria bukan pasangan, awal pekan ini, ketika sidang perceraian tengah berproses di pengadilan.

Banyak yang beranggapan, segala sesuatu yang dilalui Vicky Prasetyo dan Angel Lelga adalah sandiwara alias setingan.

Apakah yang terjadi setelah Vicky Prasetyo Gerebek Angel Lelga?

Baca: Penggerebekan Angel Lelga Bukan Sandiwara, Vicky Prasetyo: Saya Kaget, Ranjang Saya Diisi Orang Lain

Bagaimana kehidupan Vicky Prasetyo dan Angel Lelga? Mungkinkah ada babak baru dari kisah keduanya? Berdamai mungkin?

Untuk mendalaminya, wartawan Tribun Network, Gita Irawan dan Nurul Hanna mewawancara Vicky Prasetyo di kawasan Tebet, Jakarta Selatan, Jumat (23/11/2918) malam.

Berita Rekomendasi

Ketika Tribunnews.com menanyakan, apakah masih buka ruang untuk damai dengan Angel?

Vicky Prasetyo mengatakan "Secara manusiawi kita kan nggak boleh saling membenci ya. Cuma secara hukum kuasa hukum akan menjalani semua itu."

Vicky juga menjelaskan tentang perkembangan proses hukum penggerebekan berbuah saling lapor ini.

"Kalau persoalan hukum saya juga mau berbicara apa. Saya cuma mewakili hak saya dibantu dengan kuasa hukum. Ya sudah, nanti kuasa hukum yang akan berperan secara keseluruhan," kata Vicky Prasetyo lagi.

Baca: Alasan di Balik Penggerebekan Angel Lelga, Vicky Prasetyo: Selama Ini yang Dituduh Berselingkuh Saya

Ditanya adakah kemungkinan untuk cabut laporan polisi dengan tuduhan perzinahan Angel dan Fiki Alman?

"Itu semua tergantung nanti. Karena saya udah menyerahkan hak saya ke kuasa hukum saya. Nanti tim kuasa hukum saya lah itu," kata Vicky Prasetyo lagi.

Terkait laporan balik Angel ke Polda setelah anda dianggap melakukan perusakan ke rumahnya dan merasa nama baiknya dicemarkan, bagaimana tanggapan Vicky?

Vicky mengaku senang jika Angel Lelga lebih mendekakan iri pada kegiatan keagamaan.

"Ya nggak papa. Semua orang juga punya hak. Harusnya sih saya lebih senang dengar Angel itu larinya ke ta'liman, ke ustadzah. Dia mungkin lebih mendekatkan diri untuk berevaluasi dari kesalahan-kesalahan saya, dia atau semuanya," kata Vicky.

Vicky jugamencurahkan kekesalannya pada pandangan sebagian orang yang menilai dirinya selalu negatif.

"Kenapa rumah tangga ini bisa hancur. Kan saya yang diduga melulu. Apa-apa saya yang diduga berselingkuh. Makanya dengan malam itu bahwa apa yang kita lihat, makanya nggak semua dengan apa yang kita nilai. Makanya Allah itu maha adil dalam membuat drama kehidupan. Nggak semuanya yang berbuat baik itu selalu berbuat baik. Dan nggak selamanya yang terlihat jahat itu selamanya tidak akan mampu berbuat baik."

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas