Sederet Pasangan Artis Hadiri Anniversary Pernikahan Lee Jeong Hoon dan Moa Aeim, Mana Favoritmu?
Moa Aeim dan Lee Joeng Hoon menggelar acara meriah ulang tahun pernikahan mereka. Sejumlah pasangan selebriti pun hadir. Mana favoritmu?
Editor: Hanang Yuwono
TRIBUNNEWS.COM -- Pasangan suami istri Lee Jeong Hoon dan MoA Aeim kini tengah bersuka cita merayakan ulang tahun pertama pernikahan mereka.
Pasangan selebriti ini pun menggelar acara meriah sebagai ungkapan rasa syukur ulang tahun pernikahan mereka pada Minggu (2/12/2018) kemarin.
Melalui Instagram pribadi, MoA membagikan momen saat perayaan anniversary mereka.
Semakin istimewa, lantaran perayaan anniversary juga dihadiri sederet artis Tanah Air.
Mulai dari Jessica Iskandar, Richard Kyle, Sarwendah, Jessyca Auryn, Chika Jessica, Poppy Sovia, dan para selebriti lainnya pun ikut merayakan hari spesial Lee dan MoA.
Adapun, dalam perayaan anniversary pernikahannya ini, Lee dan Moa memilih tema serba putih dari baju hingga dekorasi.
Moa pun mengucapkan terima kasih kepada rekan-rekannya yang menyempatkan hadir dalam acara anniversary mereka, lewat akun media sosialnya.