Lahir Bertepatan dengan Hari Natal, Anak Pertama Petra Sihombing Punya Nama yang Unik
Petra Sihombing dikaruniai anak pertama berjenis kelamin laki-laki dengan paras menggemaskan dan nama unik yang sukses menjadi sorotan.
Penulis: Grid Network

TRIBUNNEWS.COM - Tepat pada hari Natal 25 Desember 2018, Petra Sihombing dikaruniai anak pertama.
Petra Sihombing dikaruniai anak pertama di hari Natal, berjenis kelamin laki-laki dengan paras menggemaskan yang sukses menjadi sorotan.
Tidak hanya itu, Petra Sihombing dikaruniai anak pertama di hari Natal dengan nama yang unik dan mencuri perhatian.
Ya, kabar bahagia ini baru saja menyelimuti pasangan musisi Petra Sihombing dan istrinya Aquila Firrina.
Pasalnya, tepat pada hari kelahiran Yesus Kristus, Petra Sihombing dan istri baru saja dikaruniai seorang bayi laki-laki dengan paras menggemaskan.
Petra Sihombing dan Aquila Firrina pun kompak menggunggah foto menggemaskan putra mereka di akun Instagram masing-masing.
Belum genap sehari, paras sang bayi pun sukses mencuri hati publik.
Dengan pipi yang bulat kemerahan dan tatapan polosnya, anak pertama Petra menjadi sorotan.