Kisah Sahabat Jenguk Ustaz Arifin Ilham, 10 Menit Bertemu hingga Komunikasi Pakai Isyarat
Cerita sahabat saat menjenguk Ustaz Arifin Ilham, 10 menit bertemu, tersenyum dan komunikasi pakai isyarat.
Editor: ade mayasanto
TRIBUNNEWS.COM - Ustaz Fahmi Salim menceritakan kisahnya ketika menjenguk sang sahabat, Ustaz Arifin Ilham di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM), Jakarta Pusat.
Ustaz Fahmi Salim menuturkan, saat awal mendengar kabar Ustaz Arifin Ilham masuk rumah sakit, ia sudah berniat untuk menjenguk.
Ia juga mengisahkan ceritanya sebelum Ustaz Arifin Ilham dikabarkan masuk rumah sakit.
"Entah tanggal berapa beliau masuk tapi pada tanggal 3 Januari 2019, beliau sempat broadcast."
"Itu brodcast terakhir yang mengumumkan akan ada dzikir di awal bulan dan damai Indonesiaku di Masjid Az-Zikra. Saya bilang saat itu 'Alhamdulillah, antum sudah sehat lagi'," tegas sahabat Ustaz Arifin Ilham itu dilansir dari tayangan Apa Kabar Indonesia Pagi, Tv One pada Rabu (9/1/2019).
Ustaz Fahmi Salim menyatakan, sebelumnya ia juga sempat mendengar Ustaz Arifin Ilham masuk rumah sakit pada tanggal 17 Desember 2018.
"Sebelum saya ke Turki tanggal 17 itu, saya sampaikan ke beliau bagaimana kabarnya? mudah-mudahan udah sembuh ya. Beliau kirim voice note yang menyatakan kondisinya mulai pulih," beber sahabat Ustaz Arifin.
Kemudian, sahabat Ustaz Arifin Ilham mengaku pesan terakhir yang dikirimkannya untuk ustaz kondang itu baru dibaca per tanggal 5 Januari 2019.
"Di tanggal 3 Januari itu komunikasi sebentar saja. Terakhir pada tanggal 5 Januari 2019 dibaca pesannya karena ada contreng biru tetapi tak dibalas."
"Tanggal 6 Januari, saya dengar beliau batal mengisi acara Damai Indonesiaku dan diganti oleh Ustaz Abdul Syukur. Mungkin saat itu dia masuk rumah sakit," ungkapnya.