Prilly Latuconsina Sempat Ragu saat Ditawari Main Film Bareng Maxime Bouttier
Prilly Latuconsina rupanya tak ingin dinilai orang lain main film tersebut karena ada sang kekasih.
Penulis: Bayu Indra Permana
Editor: Willem Jonata

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Prilly Latuconsina sempat ragu saat ditawari main film Matt & Mou bersama sang kekasih Maxime Bouttier.
Ia tak ingin dinilai orang lain main film tersebut karena ada sang kekasih.
"Pas ditawarin pemainnya Maxime juga aku agak ragu, karena enggak mau bisa main film karena pacaran," kata Prilly Latuconsina saat jumpa pers film Matt & Mou di CGV Grand Indonesia Jakarta Pusat, Jumat (18/1/2019).
"Aku enggak mau karya aku dilihat karena pacaran, aku maunya karena perform yang berkualitas," tambahnya.
Berbeda dengan Prilly, Maxime Bouttier justru percaya diri saat tahu akan beradu akting dengan Prilly.
Baca: Matt & Mou Debut Prilly Latuconsina Main Film Drama Percintaan
Sebab, Maxime sudah tahu betul pacarnya tersebut memiliki tingkat profesionlitas yang tinggi dalam bekerja.
"Pas pertana dengar 'oh Prilly', pernah main sama dia jadi aku udah tahu sisi profesional dia. Jadi aku yakin dari awal," kata Maxime.
Prilly Latuconsina dan Maxime Boutier untuk kali pertama dipasangkan dalam sebuah film.
Dalam film produksi MD Picture tersebut Maxime berperan sebagai Matt dan Prilly berperan sebagai Mou.
Rencananya film Matt & Mou akan tayang serentak pada 24 Januari 2019.(*)