Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Hanya Mulan Jameela yang Jenguk Ahmad Dhani, Kemana Al El dan Dul?

Hingga hari keempat dia ditahan, Ahmad Dhani tampaknya belum dikunjungi oleh ketiga anaknya, yakni Al, El dan Dul.

Penulis: Nurul Hanna
Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Hanya Mulan Jameela yang Jenguk Ahmad Dhani, Kemana Al El dan Dul?
Instagram/mulanjameela1
Mulan Jameela dan Ahmad Dhani. 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Nurul Hanna

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ahmad Dhani mendekam di Rutan Cipinang, Jakarta Timur sejak Senin (28/1/2019) kemarin. Hingga hari keempat dia ditahan, Ahmad Dhani tampaknya belum dikunjungi oleh ketiga anaknya, yakni Al El Dul.

"Kalau kemarin sih (anak) belum (menjenguk) ya. Dul kan lagi ada kesibukan persiapan tampil sama Dewa itu. El lagi di London kan," kata Hendarsam Marantoko, kuasa hukum Dhani saat ditemui di kawasan Pasar Minggu, Jakarta Selatan, Rabu (30/1/2019).

Sementara 3 hari belakangan, Mulan Jameela selalu menjenguk sang suami.

Mulan Jameela hadir pada acara Solidaritas Ahmad Dhani di kantor DPP Partai Gerindra, Jakarta, Rabu (30/1/2019). Acara yang juga dihadiri Wakil Ketua DPR Fadli Zon, Neno Warisman, Derry Suleman, Sang Alang, dan Buni Yani tersebut diadakan untuk memberikan dukungan moril kepada musisi yang juga Caleg Gerindra Ahmad Dhani yang saat ini ditahan di Rutan Cipinang terkait kasus ujaran kebencian. TRIBUNNEWS/HERUDIN
Mulan Jameela hadir pada acara Solidaritas Ahmad Dhani di kantor DPP Partai Gerindra, Jakarta, Rabu (30/1/2019). Acara yang juga dihadiri Wakil Ketua DPR Fadli Zon, Neno Warisman, Derry Suleman, Sang Alang, dan Buni Yani tersebut diadakan untuk memberikan dukungan moril kepada musisi yang juga Caleg Gerindra Ahmad Dhani yang saat ini ditahan di Rutan Cipinang terkait kasus ujaran kebencian. TRIBUNNEWS/HERUDIN (TRIBUNNEWS/HERUDIN)

Baca: Buka Suara Soal Urusan Hukum Ahmad Dhani, Mulan Jameela: Sebagai Istri Tugas Saya Hanya Berdoa

Setiap kali menjenguk, Mulan membawa makanan.

Tak hanya untuk Ahmad Dhani, Mulan juga membawa makanan untuk dibagikan ke sejumlah tahanan lainnya.

"Makanan banyak, bukan untuk mas Dhani saja ada 30 sampai 40 bungkus nasi buat makan temen-temen di sana," katanya.

Musisi Ahmad Dhani menjalani sidang dengan agenda pembacaan vonis di Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Selatan, Senin (28/1/2019). Majelis hakim PN Jakarta Selatan memvonis Ahmad Dhani dengan pidana penjara selama 1 tahun 6 bulan dan langsung dilakukan penahanan. TRIBUNNEWS/HERUDIN
Musisi Ahmad Dhani menjalani sidang dengan agenda pembacaan vonis di Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Selatan, Senin (28/1/2019). Majelis hakim PN Jakarta Selatan memvonis Ahmad Dhani dengan pidana penjara selama 1 tahun 6 bulan dan langsung dilakukan penahanan. TRIBUNNEWS/HERUDIN (TRIBUNNEWS/HERUDIN)

Baca: Maia Estianty Berhasil Jadi Comblang? Intip Interaksi Aaliyah Massaid dan Dul Jaelani di Panggung

BERITA TERKAIT

Menurut Hendarsam, kemungkinan Mulan juga akan memboyong buah hatinya yakni Shafeea Ahmad dan Muhammad Ali.

"Ya pastinya (akan dibawa saat menjenguk). Kan pasti mas Dhani kangen juga," kata Hendarsam.

Saat ini, Dhani harus menjalani hukuman pidana atas kasus ujaran kebencian. Majelis Hakim Pengadilan Negeri Jakarta Selatan memvonis pentolan Dewa 19 itu dengan hukuman satu tahun enam bulan penjara.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas