Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Istri Mandala Shoji Jelaskan Pada Anak-anak Ayahnya Sedang Masuk Pesantren di Salemba

Istri Mandala Shoji, Maridha Deanova Safriana mengaku tidak berani menyampaikan tentang kasus yang sedang dialami suaminya kepada anak-anaknya.

Penulis: wahyu firmansyah
Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Istri Mandala Shoji Jelaskan Pada Anak-anak Ayahnya Sedang Masuk Pesantren di Salemba
TRIBUNNEWS.COM/WAHYU FIRMANSYAH
Istri Mandala Shoji, Maridha Deanova Safriana dan Elza Syarief kuasa hukum Mandala Shoji dikawasan Menteng, Jakarta Pusat, Sabtu (9/2/2019). 

Laporan wartawan tribunnews.com, Wahyu Firmansyah

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Istri Mandala Shoji, Maridha Deanova Safriana mengaku tidak berani menyampaikan tentang kasus yang sedang dialami suaminya kepada anak-anaknya.

Anak-anaknya yang terbilang masih sangat kecil untuk mengerti apa yang dialami oleh ayahnya.

"Mereka terlalu kecil untuk mengerti, mereka taunya pesantren. Anak-anaku ga ngerti apa yang terjadi saat ini," ujar Deanova dikawasan Menteng, Jakarta Pusat, beberapa waktu lalu.

Deanova pun menjelaskan kepada anak-anaknya jika saat ini Mandala sedang pesantren di daerah Salemba.

Baca: Permintaan Mandala Shoji Sebelum Mendekam di Penjara

Istri Mandala Shoji, Maridha Deanova Safriana dan Elza Syarief kuasa hukum Mandala Shoji dikawasan Menteng, Jakarta Pusat, Sabtu (9/2/2019).
Istri Mandala Shoji, Maridha Deanova Safriana dan Elza Syarief kuasa hukum Mandala Shoji dikawasan Menteng, Jakarta Pusat, Sabtu (9/2/2019). (TRIBUNNEWS.COM/WAHYU FIRMANSYAH)

"Aku jelasin ke bapaknya pesantren, bapaknya berjuang tapi anak-anak ga ngerti," katanya.

Lanjutnya ia juga memberikan pengertian lain jika saat ini Mandala sedang melalukan itikaf selama tiga bulan.

Berita Rekomendasi

"Dia taunya itikaf, mereka ga ngerti tiga bulan apa, aku yakin mereka tegar," pungkasnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas