Ahok Akan Nikahi Puput Nastiti Devi, Fifi Lety Bagikan Nasehat Sang Ayah Mengenai Pernikahan
Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok dikabarkan akan segera menikahi wanita pilihannya yang diketahui bernama Puput Nastiti Devi.
Editor: Dimas Setiawan Hutomo
TRIBUNNEWS.COM - Basuki Tjahaja Purnama alias BTP alias Ahok dikabarkan akan segera menikahi wanita pilihannya yang diketahui bernama Puput Nastiti Devi.
Ahok dan Puput dikabarkan akan menikah pada 15 Februari 2019 mendatang.
H-3 jelang kabar pernikahan Ahok dan Puput, belum ada konfirmasi resmi dari pihak keluarga.
Kali ini adik Ahok, Fifi Lety, mengunggah sebuah postingan di akun Instagram pribadinya.
• Saudara Jadi Lebih Sering ke Rumah Semenjak Cerai dari Lina, Sule: Mungkin Dulu Nggak Terlalu Bebas
Jelang kabar rencana pernikahan Ahok, Fifi justru teringat akan nasehat sang papa.
Fifi tampak mengunggah foto ketika dirinya mengunjungi makam sang papa di Pulau Belitung.
Adik kandung Ahok ini terlihat berpose disamping makam sang papa.
Fifi pun mengungkapkan rasa rindunya pada mendiang papanya.
• Mulan Jameela Harus Tunggu di Mobil, Sosok Ini Malah Bisa Jenguk Ahmad Dhani Tanpa Harus Antre
Fifi juga teringat akan nasehat sang papa mengenai pernikahan.
Seperti yang dituliskan oleh Fifi, sang papa pernah berpesan padanya untuk tak buru-buru menikah.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.