Perubahan Syahrini Jelang Hari Pernikahan Diungkap oleh Ibu Ketua RT
Ruth, istri ketua RT 04/07 Kebon Pedes, Tanah Sareal, Bogor ini mengatakan perubahan Syahrini yang sudah ia kenal saat masih SMA.
Penulis: Grid Network
TRIBUNNEWS.COM - Warga membenarkan jika penyanyi Syahrini banyak memiliki perubahan sejak menjadi seorang artis.
Ruth, istri ketua RT 04/07 Kebon Pedes, Tanah Sareal, Bogor ini mengatakan Syahrini semakin terlihat cantik.
Menurut Ruth, penampilan Syahrini cukup berbeda sebelum menjadi artis.
Ruth mengenal pelantun Jangan Memilih Aku itu sejak duduk di bangku SMA.
"Kenal saya mah waktu Syahrini masih sekolah, SMA dulu kan. Di sini, dia kan pindahan dari mana gitu ya. Waktu SMA dia nempatin di sini. Iya belum jadi artis waktu itu masih sekolah," kata Ruth, kepada Grid.ID di kawasan Bogor, Jawa Barat, Rabu (13/2/2019).
Ruth mengatakan penampilan Syahrini dahulu belum seperti saat ini.
Baca Juga : Ini Penjelasan Kabar Pernikahan Syahrini Kata Petugas KUA Yasmin
Rambut Syahrini kala itu masih keriting, tidak seperti sekarang.
"Dulu rambutnya keriting, enggak jelas juga udah lama jadi lupa," lanjutnya.
Ia juga membenarkan jika foto gadis yang mirip Syahrini saat sekolah itu adalah wanita yang diisukan bakal menjadi calon istri Reino Barack.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.