Sepuluh Tahun Bersama, Dian Ayu Akui Beruntung Jadi Pasangan Omesh
Dalam postingan Instagramnya @dianayulestari, Dian Ayu mengungkapkan rasa syukur dan beruntungnya bisa mendapatkan hati Omesh.
Penulis: Grid Network
TRIBUNNEWS.COM - Dian Ayu Lestari, istri presenter Ananda Omesh, mengaku beruntung mendapatkan Omesh.
Dalam postingan Instagramnya @dianayulestari, Dian mengungkapkan rasa syukur dan beruntungnya.
“Baru 10 tahun sama dia sejak pacaran, dan kata orang ntar juga jadi cuek, gak perhatian lagi…” tulisnya saat mengawali caption postingan.
Kemudian caption itu berlanjut dengan rasa syukurnya.
“…aku salah satu yang beruntung dapetin doi yang selalu berusaha supaya masa-masa 10 tahun lalu itu terasa sampe kapanpun,” tulisnya dalam unggahan tersebut.
Postingan tersebut juga berisi wejangan bagi para pengantin baru maupun yang masih lajang untuk tidak menghiraukan omongan orang lain.
“Jadi buat penganti baru, yang belum nikah, jangan dengerin yang dehh yang ginian…"
“Percaya sama pasangan itu PENTING! Tapi yaaa kudu kerjasama dan ikhlas juga hehehe."
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.