Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Desy Ratnasari Ungkap Rahasianya Selalu Tampil Cantik dan Awet Muda

Meski sudah berusia 45 tahun, kecantikan Desy Ratnasari seolah tidak pernah memudar. Desy pun berbagi resep cantik dan awet mudanya.

Penulis: Grid Network
zoom-in Desy Ratnasari Ungkap Rahasianya Selalu Tampil Cantik dan Awet Muda
instagram @desyratnasarifans
Kabar terkini Desy Ratnasari setelah putus dari Irwan Mussry, pria yang disebut pacar Maia Estianty 

TRIBUNNEWS.COM - Meski sudah berusia 45 tahun, kecantikan Desy Ratnasari seolah tidak pernah memudar.

Melalui kanal YouTube Alvin & Friends yang dipublikasikan pada Senin (11/3/2019), Desy Ratnasari mengulas secara gamblang resep cantik dan awet mudanya.

Pernah menjadi ikon kecantikan Indonesia, Alvin Adam bertanya mengenai cara Desy Ratnasari menjaga tubuhnya.

Dengan jenaka, Desy Ratnasari mengungkapkan jika ia suka bercanda dengan teman-temannya.

"Saya suka bercanda sama teman-teman, makanya hidup sendiri, makanya badannya kaya gini, astagfirullahaladzim, maaf maaf," ujar Desy Ratnasari sambil tertawa.

Ibu satu anak itu kemudian menyebutkan resep cantik dan awet mudanya yakni pola hidup sehat.

"Karena saya tahu saya nggak suka olahraga, jadi saya harus jaga badan, jaga makanan yang sehat, sebenarnya bukan jaga untuk penampilan, tapi untuk kesehatan aja sih, sesimpel itu aja," ungkap Desy Ratnasari.

Lanjut ke Halaman Berikutnya

Berita Rekomendasi
Sumber: Grid.ID
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas