Nikita Mirzani Menolak Disebut Artis Kontroversi
Gelar artis penuh kontroversi memang terus melekat dalam diri bintang film dan presenter Nikita Mirzani (33) semasa hidupnya.
Editor: Anita K Wardhani
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Gelar artis penuh kontroversi memang terus melekat dalam diri bintang film dan presenter Nikita Mirzani (33) semasa hidupnya.
Sebab, selain membuat kontroversi dalam hubungan percintaan, Nikita Mirzani terus menuai kecaman karena ucapannya yang dianggap pedas oleh banyak orang.
Namun, Nikita Mirzani dengan tegas tidak mempermasalahkan predikat artis kontroversi. Hal itu dianggap ia, banyak orang cemen di Indonesia.
Baca: Senang Sering Dilaporkan, Nikita Mirzani: Jadi Gue Silaturahmi Sama Polisi
"Kontroversi ya nggak ada masalah sih. Sebenarnya kalau di luar negeri pun banyak yang lebih parah dari itu. Cuma kan kalau di sini (Indonesia) pada cemen ya," kata Nikita Mirzani yang ditemui di gedung Trans TV, Jalan Kapten Tendean, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Senin (1/4/2019).
Menurut wanita yang akrab disapa Niki itu, orang-orang di Indonesia kesal sedikit bisa membuat laporan kepolisian.
Sehingga, penilaian cemen dianggapnya layak diberikan kepada orang-orang yang melaporkannya.
"Cemen lah karena dikit-dikit lapor. Kalau di luar negeri ketemu di jalan, tonjok, kelar, berantem di club, pecah-pecahan botol. Kalau di sini dikatain dikit, nggak terima, lo pergi ke Polda, kan aneh, nggak seru aja gitu," ucapnya.
Tetapi, bekas istri Sajad Ukra itu sebenarnya tidak mau meladeni orang-orang yang kesal kepadanya dan memberikan komentar pedas di instagram.
Hanya saja, jika komentar itu menyinggung kepada kedua anaknya, bekas istri siri Dipo Latief itu tidak segan-segan menyerang balik.
"Memang Niki nggak pernah yang ladenin gitu, kan banyak banget booo. Tapi kalau bawa anak, akan Niki kejar sampai mana pun," ujar Nikita Mirzani. (Arie Puji Waluyo)
Artikel ini telah tayang di Wartakotalive dengan judul Nikita Mirzani Sebut Orang yang Melaporkannya ke Polisi Cemen,