Duet dengan Penyanyi Turki, Ayu Ting Ting Ngaku Kesulitan Bahasa
Ayu Ting Ting baru saja menyelesaikan proses rekaman dengan penyanyi asal Turki, Keremcem. Selama proses rekaman, Ayu Ting Ting alami kendala.
Penulis: Grid Network
TRIBUNNEWS.COM - Ayu Ting Ting baru saja kembali dari Turki usai menyelesaikan proyek terbarunya.
Proyek tersebut merupakan lagu terbaru Ayu Ting Ting yang akan rilis di 2 negara sekaligus dan berkolaborasi dengan artis tampan Turki, yaitu Keremcem.
"Jadi Alhamdulillah, dapet project besar. Ini pertama kali juga, jadi lagunya berbeda ya dirillis Indonesia Turki," ungkap Ayu Ting Ting saat ditemui Grid.ID di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Senin (29/4/2019).
Di samping itu, wanita berusia 26 tahun ini juga membeberkan bahwa dirinya menyanyi dalam 2 bahasa dalam lagu terbarunya.
"Bahasa Indonesia Turki," ungkap Ayu Ting Ting.
Meski menikmati proses produksi lagunya, namun wanita kelahiran Depok ini mengalami sedikit kendala dalam pembuatan proyeknya tersebut.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.