Postingan Zaskia Mecca Tentang Baim Wong Diserbu Netizen, Disebut Provokasi Positif
Meski Baim Wong belum menanggapi apapun soal postingan itu, netizen ramai menyerbu akun Instagram Zaskia.
Editor: Rifatun Nadhiroh
TRIBUNNEWS.COM - Pada Rabu malam kemarin (1/5/2019) artis Zaskia Mecca mengunggah potret bersama Baim Wong dan aktor senior Deddy Mizwar.
Ketiga artis peran itu terlibat dalam sebuah acara yang sama dan ketiganya menjadi juri.
Yang menarik, Zaskia lewat postingannya di Instagram itu memberikan sebuah bocoran yang menyebut Baim Wong akan segera memiliki momongan.
Benarkah?
Meski Baim Wong belum menanggapi apapun soal postingan itu, netizen ramai menyerbu akun Instagram Zaskia.
"Hehe provokasi positiff,"
"Caption akhir bia gak lama lg akan direpost oleh lambe lambe lambe yg lain,"
"Si kembar? Aamiin, alhamdulillah. Allah Maha Segalanya, kasih timbalbalik yang luar biasa buat mereka yang selalu ingat berbagi ke sesama #baimpaulalovers ,"
"Alhamdulillah.. wasyukurilah.. bc& dengarnya ijut seneng+ gembira Selamat yaa mas Baim& mbak paula smg Hamilnya lancar sehar" aja smp lahiran babby.n. mommynya dan mjd anak Sholeh& sholihah Aamiin... Oya kembar yaaa wuadung lsg dpt 2 smg sllu menjaga merahmati meridhoi Congret yaa BAKPAO,"
Berikut postingan lengkap dari Zaskia Mecca di Instagram.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.