Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Siap Main Drama The King: The Eternal Monarch, Lee Min Ho Bakal Dipasangkan dengan Kim Go Eun

Sapa penggemarnya usai Wamil, Lee Min Ho akan kembali bermain drama The King: The Eternal Monarch dengan lawan main Kim Go Eun.

Penulis: Grid Network
zoom-in Siap Main Drama The King: The Eternal Monarch, Lee Min Ho Bakal Dipasangkan dengan Kim Go Eun
Allkpop
Sapa penggemarnya usai Wamil, Lee Min Ho akan kembali bermain drama The King: The Eternal Monarch dengan lawan main Kim Go Eun. 

TRIBUNNEWS.COM - Akhirnya tanda tanya mengenai lawan main Lee Min Ho di drama terbaru, terjawab sudah.

Melansir dari portal berita hiburan Korea, Soompi, pada Senin (20/5/2019) rumah produksi Hwa & Dam Pictures mengumumkan bahwa Kim Go Eun akan berperan sebagai pemeran utamanya.

Porject drama ini akan melibatkan Kim Eun Sook sebagai penulis skenarionya.

Kim Eun Sok sendiri adalah penulis skenario dari drama populer Goblin dan The Heirs.

Drama Korea terbarunya kali ini berjudul The King: The Eternal Monarch.

Berdasarkan sebuah sumber dari Hwa & Dam Pictures menyampaikan jika The King: The Eternal Monarch adalah sebuah drama roman fantasi.

Drama roman fantasi ini akan mengambil setting di dua kehidupan sekaligus, yakni Repuplik Korea dan Kekaisaran Korea.

Berita Rekomendasi

Kim Go Eun akan memainkan dua peran, sebagai detektif Jung Tae Eul di Republik Korea dan Luna seorang penjahat di Kekaisaran Korea.

Halaman Selanjutnya

Sumber: Grid.ID
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas