Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Jokowi, Sandiaga Uno hingga Ahok Turut Ucapkan Bela Sungkawa atas Meninggalnya Ustaz Arifin Ilham

Jokowi, Sandiaga Uno hingga Basuki Tjahaja Purnama/BTP alias Ahok turut sampaikan belasungkawa atas meninggalnya Ustaz Arifin Ilham.

Penulis: Fitriana Andriyani
Editor: Sri Juliati
zoom-in Jokowi, Sandiaga Uno hingga Ahok Turut Ucapkan Bela Sungkawa atas Meninggalnya Ustaz Arifin Ilham
Kolase Twitter @Jokowi/@Sandiuno
Jokowi, Sandiaga Uno hingga Basuki Tjahaja Purnama/BTP alias Ahok turut sampaikan belasungkawa atas wafatnya Ustaz Arifin Ilham. 

TRIBUNNEWS.COM - Jokowi, Sandiaga Uno hingga Basuki Tjahaja Purnama/BTP alias Ahok turut sampaikan belasungkawa atas wafatnya Ustaz Arifin Ilham.

Ustaz Arifin Ilham menghembuskan napas terakhir pada Rabu (22/5/2019) malam setelah dirawat intensif di Penang, Malaysia.

Kabar duka itu disampaikan oleh putra sulung Ustaz Arifin Ilham, Alvin Faiz.

Menurut pantauan tim Grid.ID, kabar duka tersebut juga disiarkan setelah salat subuh di Masjid Az Zikra, Sentul, Jawa Barat pada Kamis (23/5/2019).

"Innalillahi Wa Innalillahi roji'un. Kami sampaikan kepada jamaah, Alhamdulillah jenazah guru kita, tadi jam 4 pagi, sudah dimandikan di Penang," kata salah satu pengurus Masjid Az Zikra dilansir Grid.ID.

Baca: Ustaz Arifin Ilham Meninggal, Istri Ke-3 Curhat Nasib Anaknya: Rasakan Pelukan Abi Pun Belum Pernah

Baca: Rumah Ustaz Arifin Ilham di Sentul Mulai Didatangi Pelayat

Kepergian Ustaz Arifin Ilham meninggalkan duka cita yang mendalam bagi masyarakat Indonesia.

Tak terkecuali tokoh-tokoh besar seperti Presiden Joko Widodo ( Jokowi), Calon Wakil Presiden Sandiaga Uno dan Mantan Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok.

Berita Rekomendasi

1. Ucapan belasungkawa Jokowi

Ucapan belasungkawa atas wafatnya Ustaz Arifin Ilham disampaikan Jokowi melalui unggahan di media sosial Twitter.

"Innalillahi wa inna ilaihi raji'un. Turut berduka cita atas berpulang ke Rahmatullah, Ustaz Muhammad Arifin Ilham di Malaysia, kemarin."

"Semoga amal ibadah almarhum diterima di sisi Allah SWT dan seluruh keluarga yang ditinggalkan diberiNya ketabahan dan kesabaran."

Ucapan belasungkawa itu disampaikan Jokowi bersama dengan potret ketika dirinya menjenguk Ustaz Arifin Ilham di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM) Jakarta.

Dalam potret tersebut tampak Jokowi sedang bersalaman dengan Ustaz Arifin Ilham yang tengah duduk di tempat tidur RSCM.

Joko Widodo menjenguk Ustaz Arifin Ilham di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM), Jakarta pada Rabu (9/1/2018).

Baca: Lihat Jenazah Ustaz Arifin Ilham, Pengurus Masjid Az Zikra Sebut Wajahnya Berseri-seri

Baca: Ikut Belasungkawa, Annisa Pohan Ungkapkan Rasa Duka Kepergian Ustaz Arifin Ilham

2. Ucapan belasungkawa Sandiaga Uno

Ucapan belasungkawa juga disampaikan oleh calon wakil presiden nomor urut 02 Sandiaga Uno.

Ucapan belasungkawa tersebut disampaikan Sandiaga Uno melalui unggahan di media sosial Twitter.

"Innalillahi wainna ilaihi rojiun. Selamat jalan Ustadz Arifin Ilham."

"Semoga Allah melapangkan kuburnya, mengampuni segala dosanya, dan menerima segala amal ibadahnya."

"Aamiin ya rabbal alamin."

Tak hanya mengucapkan belasungkawa, Sandiaga uno juga mengenang almarhum Ustaz Arifin Ilham semasa hidup.

Bersama kenangan itu, Sandiaga Uno mengunggah potret ketika dirinya menjenguk Ustaz Arifin Ilham di RSCM pada Selasa (8/1/2019).

Sandiaga Uno mengisahkan, saat dijenguk, Ustaz Arifin Ilham tak banyak mengucapkan kata-kata.

Saat diajak bicara, Ustaz Arifin Ilham hanya mampu memberi isyarat melalui genggaman tangan.

Dalam potret tersebut juga tampak Sandiaga Uno dan Ustaz Arifin Ilham yang terbaring lemah saling bergenggaman tangan.

Sandiaga Uno pun sampaikan rasa takjubnya melihat Ustaz Arifin Ilham yang mampu menghadapi penyakitnya dengan kuat.

Baca: Sebelum Wafat Ustaz Arifin Ilham Tulis Surat Wasiat Kematian, Istri Peluk Mesra Hingga Terisak

Baca: Bismillah Berjumpa dengan Allah Tulisan Terakhir Ustaz Arifin Ilham Sebelum Meninggal Dunia

Baca: Anak Ustaz Arifin Ilham Ungkap Tulisan Terakhir sang Ayah Sebelum Meninggal

Baca: Unggahan Terakhir Ustaz Arifin Ilham Sebelum Meninggal, soal Sakaratul Maut dan Kain Kafan

3. Ucapan belasungkawa Ahok

Mantan Gubernur DKI Jakarta BAsuki Tjahaja Purnama/BTP alias Ahok juga sampaikan belasungkawa kepada Ustaz Arifin Ilham melalui unggahan di media sosial Twitter.

Bersama ucapan duka cita itu, Ahok juga menyampaikan doa agar keluarga yang ditinggalkan diberi ketabahan.

"Turut berduka cita atas meninggalnya Pendiri yayasan pesantren Az-Zikra, Ustad Muhammad Arifin Ilham."

"Semoga keluarga yang ditinggalkannya diberikan ketabahan."

Baca: Tulisan Terakhir Ustaz Arifin Ilham Sebelum Meninggal Dunia, Bismillah Berjumpa dengan Allah

Baca: Kalimat Perpisahan dari Istri Pertama Ustaz Arifin Ilham : Selamat Bertemu Allah

Ustadz Arifin Ilham meninggal dunia, Rabu (22/5/2019) malam, di Penang, Malaysia, saat dirawat di rumah sakit karena penyakit kanker kelenjar getah bening dan kanker nasofaring.

Sebelum menderita kanker, ia juga menderita infeksi paru-paru.

Kabar duka itu disampaikan oleh putra sulung Ustaz Arifin Ilham, Alvin Faiz melalui unggahan di media sosial Instagram.

"innalillahiwainnailaihirojiun

Telah wafat Abi kami tercinta Abi @kh_m_arifin_ilham .

Semoga Allah terima amal ibadahnya, diampuni semua dosanya, dimasukkan ke surganya Allah swt, aamiin.

insyaAllah secepatnya Abi dipulangkan dari malaysia dan dimakamkan di pesantren Azzikra gunung sindur bogor.

Sekiranya jika ada salah kata atau perbuatan dari abi, mohon dibuka permintaan maaf sebesar besarnya. Ya Allah, jika ini yang terbaik, kami ikhlas ya Allah, kami ridho ya Allah," tulis Alvin Faiz.

(Tribunnews.com/Fitriana Andriyani)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas