Robby Sugara Meninggal karena Serangan Jantung, Jenazahnya Disemayamkan di UKI Cawang
Jenazah Robby Sugara disemayamkan di rumah duka Rumah Sakit Universitas Kristen Indonesia (UKI), Cawang, Jakarta Timur, Kamis (13/6/2019).
Penulis: Nurul Hanna
Editor: Willem Jonata
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Nurul Hanna
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Jenazah aktor senior Robby Sugara disemayamkan di rumah duka Rumah Sakit Universitas Kristen Indonesia (UKI), Cawang, Jakarta Timur, Kamis (13/6/2019).
Rumah duka telah dihadiri sejumlah kerabat dan pelayat. Hingga pukul 12.30 WIB, rumah duka semakin ramai.
Terlihat jenazah Robby Sugara diletakkan di pembaringan, yang berada di tengah ruangan. Disertakan pula potret dirinya semasa hidup.
Robby Sugara menghembuskan nafas terakhir, pada Kamis (13/6/2019) dini hari.
Menurut sang putra, Juan Bernard, ayahandanya meninggal karena serangan jantung.
“Ya sebelumnya pernah kena serangan jantung sih dan ini yang kedua kali,” katanya ditemui di rumah duka.
Robby Sugara meninggal dunia di usia 69 tahun. Upacara pelepasan atau tutup peti dilaksanakan Jumat (14/6/2019) di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Pondok Rangon, Jakarta Timur.
Sepanjang kariernya sebagai aktor ia sudah membintangi puluhan film. Terakhir ia membintangi 3 Dara 2.