Dalami Tokoh Minke di Film Bumi Manusia, Iqbal Ramadhan Rela Ngepel dan Makan di Lantai
Film yang diadaptasi dari novel karya Pramoedya Ananta Toer berjudul Bumi Manusia akan rilis 15 Agustus 2019 mendatang.
Penulis: Grid Network
TRIBUNNEWS.COM - Poster Film Bumi Manusia baru saja rilis hari ini, Rabu (19/6/2019).
Sedangkan film yang diadaptasi dari novel karya Pramoedya Ananta Toer berjudul Bumi Manusia akan rilis 15 Agustus 2019 mendatang.
Film ini diperankan salah satunya oleh artis muda yaitu Iqbaal Ramadhan yang berperan sebagai Minke.
Selama proses syuting, lelaki yang menjadi pemeran utama film ini mengungkapkan bahwa dirinya cukup kesulitan dalam mendalami karakter Minke.
Hal tersebut lantaran sebagai seseorang yang besar di era milenial, namun dirinya harus berusaha menjadi seorang remaja di era penjajahan.
"Tantangin ini? Itu yang paling susah karena nggak ada yang diajak ngbrol, yang dikasih Mas Hanung, Mas Hanung bilang 'kamu itu Minke seorang minortas, menuntut ilmu. Satu sisi kamu punya rasa nasionalisme, seorang laki-laki independent'."
"Tidak ada cara lain selain nonton video dan baca buku," cerita Iqbaal Ramadhan saat ditemui Grid.ID di kawasan Epicentrum XXI, Jakarta Selatan, Rabu (19/6/2019).