Pakai Narkoba karena Stres Pikirkan Anak yang Sakit? Ini Pengakuan Jerry Aurum Pada Polisi
Banyak yang menyangka jika kondisi buah hatinya, Shakira Aurum yang kena leukimia membuat Jerry Aurum terjerumus memakai narkoba. Benarkah?
Penulis: Nurul Hanna
Editor: Anita K Wardhani
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Nurul Hanna
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Banyak yang menyangka jika kondisi buah hatinya, Shakira Aurum yang kena leukimia membuat Jerry Aurum terjerumus memakai narkoba. Benarkah?
Simak pengakuannya kepada pihak kepolisian.
Jerry Aurum mengakui ia baru mengonsumsi ganja dan tembakau gorila sejak setahun belakangan.
Mantan suami penyanyi Denada itu, mengaku mengonsumsi ganja dan tembakau gorila untuk membantunya beristirahat.
Baca: Terjerat Narkoba Saat Sang Anak Sakit, Jerry Aurum Minta Maaf, Denada Sedih Belum Bisa Menjenguk
“Kalau untuk tembakau dan ganja, dia mengaku konsumsi untuk tidur, untuk istirahat, kalau dari penyampaiannya begitu,” ujar Kanit 1 Resnarkoba Polres Metro Jakarta Barat AKP Arif Purnama Oktora, saat dihubungi Tribunnews, Rabu (26/6/2019).
Sedangkan pil ekstasi, sudah dikonsumsi Jerry sejak 2016 lalu.
Berdasarkan pengakuan, Jerry Aurum, ia tak mengunakan narkoba untuk menghilangkan stress.
Tak ada pengakuan dari Jerry Aurum terkait apakah dirinya terpuruk lantaran buah hatinya harus berjuang melawan kanker.
“Nggak ada (pengakuan gunakan narkoba untuk hilangkan stress), sejak sebelum (anaknya sakit) dia (Jerry) sudah mengenal narkoba tersebut,” kata Arif.
Pihak kepolisian juga telah mengamankan pengedar yang memasok narkoba ke Jerry Aurum.
Berdasarkan pemeriksaan, pelaku merupakan orang yang sudah dikenal oleh Jerry selama dua tahun terakhir yakni SS dan AS.
Jerry Aurum ditangkap di sebuah rumah di kawasan Cirendeu, Tangerang pada 19 Juni 2019 lalu. Dari tangan Jerry, polisi mengamankan beberapa butir ekstasi, sepaket ganja, dan tembakau gorila.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.