Soal Isu Pindah Agama, Salmafina Hindari Awak Media Sembari Tutupi Wajahnya dan Bilang Maaf
Salmafina gosipnya pindah agama. Kabar itu ramai jadi gunjingan tepat di hari ulangtahun pernikahan orangtuanya.
Penulis: Bayu Indra Permana
Editor: Willem Jonata
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Salmafina, putri pengacara Sunan Kalijaga, langsung berlari keluar hotel untuk menghindari awak media ketika diberondong pertanyaan soal isu dirinya pindah agama.
Sembari menutupi wajahnya, ia menghindari awak media dan memasuki sebuah mini bus putih, kemudian meninggalkan hotel lokasi perayaan anniversary orangtuanya.
Hanya kata maaf yang terucap dari bibir Salmafina.
"Sorry ya semua," ucap Salmafina di kawasan Blok M Jakarta Selatan, Rabu (10/7/2019).
Baca: Status Nikah Siri dengan Galih Ginanjar Diragukan, Apa Kata Barbie Kumalasari?
Baca: Kelar Diperiksa 12 Jam Terkait Kasus Ikan Asin, Rey Utami Terlihat Panik dan Hindari Awak Media
Salmafina terlihat mendapat kawalan dari kru program televisi Rumpi Trans TV. Bahkan ia terlihat satu mobil dengan para kru tersebut.
Baca: Curhat di Instagram, Andika Mahesa: Gue Kera Tamvan yang Selalu Salah di Mata Siluman dan Netizen
Baca: Ada Benjolan di Leher, Raffi Ahmad Berencana Berobat ke Luar Negeri
Salmafina tengah menjadi sorotan usai beredar video dirinya tengah berdoa dalam tata cara agama kristiani.
Tak sampai situ beredar dirinya mengenakan kalung salib saat menajalni syuting program Rumpi.
Hingga saat ini belum ada komentar dari kedua orangtua Salma lantaran masih menggelar acara perayaan anniversary mereka.
Sederet kontroversi
Salmafina Sunan merupakan putri pertama dari pengacara Sunan Kalijaga yang digosipkan pindah agama.
Dilansir Tribunseleb.com, menurut Sunan Kalijaga, kabar soal sang buah hati pindah agama tak benar adanya.
“Hoax itu,” katanya saat dihubungi awak media, Rabu (10/7/2019).
Wanita yang mengawali karirnya sebagai selebgram ini sempat menghebohkan masyarakat karena pernikahannya berjalan sangat singkat.
Tribunnews.com telah merangkum beberapa fakta mengenai 5 kontroversi Salmafina yang tak lepas dari sorotan media.
1. Pernikahan Salmafina dengan Taqy Malik yang berlangsung singkat
Dilansir Bangkapos.com, pada tanggal 16 september 2017 Salmafina menikah dengan hafiz Alquran, Taqy Malik.
Baru tiga bulan menikah, rumah tangga Salmafina dan Taqy Malik sudah berujung perceraian.
Selain itu, Salmafina mengaku bahwa dirinya tinggal satu atap dengan mantan suaminya tersebut hanya tiga hari.
"Kalau tinggal barengnya cuma 4 hari, karena dia harus balik ke mesir," ungkap Salmafina saat menjadi bintangtamu di Brownis TransTV, Rabu (10/7/2019)
Salmafina mengaku ketidakcocokanlah menjadi salah satu penyebab dirinya dan Taqy Malik bercerai.
2. Salmafina kabur dari rumah
Ditengah ramai pemberitaan perceraiannya dengan Taqy Malik, tersiar kabar ia kabur dari rumah.
Tersiar kabar alasan Salmafina kabur dari rumah karena sedang bertengkar dengan sang ayah, Sunan Kalijaga.
Salma mengaku, dirinya enggan pulang ke rumah lantaran tidak diajak mengobrol hingga sebut adanya pemukulan.
3. Salmafina lepas hijab
Pada Februari 2019, Salmafina menghebohkan dunia hiburan dengan keputusannya untuk melepas hijab.
Alasannya melepas hijab karena dirinya tak tahan dengan komentar nitizen yang selalu menghujatnya di laman instagram.
4.Mabuk di kelab malam
Setelah heboh dengan keputusannya Salmafina melepas hijab, pada Mraret lalu tersebar video dirinya sedang di kelab malam.
Dari video tersebut terlihat Salmafina Sunan bersama teman-temannya dugem di salah stau kelab malam di Jakarta.
Dalam video tersebut, tampak Salmafina Sunan sedang tertawa terbahak-bahak hingga tak sengaja mempertontonkan bagian pribadinya.
Kala itu, Salmafina Sunan tengah menikmati hentakan musik yang diputar DJ di sebuah klub.
5. Gosip Salmafina Pindah Agama
Jagat hiburan dikagetkan dengan kabar Salmafina pindah agama.
Dilansir Tribunseleb.com, tersebar foto Salmafina terlihat tengah menangis dan memegang sebuah buku dan terlihat menundukkan kepala.
Saat berita ini muncul, sang ayah, Sunan Kalijaga langsung membantah bahwa kabar tersebut tidak benar.
“Hoax itu,” katanya saat dihubungi awak media, Rabu (10/7/2019).
Namun, ia tak menampik jika foto yang tersebar bukan merupakan Salmafina.
Foto tersebut, menurutnya merupakan ulah dari teman-teman sang putri.
“Teman-temannya pada kurang ajar,” katanya.
Dalam foto yang tersebar, Salmafina terlihat tengah menangis dan memegang sebuah buku dan terlihat menundukkan kepala.
Hingga kini, Slamafina belum dapat dihubungi dan dikonfirmasi terkait kabar tentang dirinya.