Nia April Silalahi, Istri Pertama Pablo Benua yang Ternyata Belum Dicerai & Sang Anak Tak Dinafkahi
Istri pertama Pablo Benua, Nia April Silalahi mendadak muncul dan mengaku jika keduanya belum bercerai.
Editor: Dimas Setiawan Hutomo
TRIBUNNEWS.COM - Nama Pablo Benua kembali mencuat karena terkait video kasus 'ikan asin'.
Bersama sang istri Rey Utami, Pablo Benua telah resmi menjadi tersangka dan sudah ditahan.
Diketahui, pablo Benua dan Rey Utami merupakan pemilik akun YouTube yang mengunggah konten 'ikan ain' yang melibatkan polemik Galih Ginanjar dan Fairuz A Rafiq.
Gara-gara kasus 'ikan asin' ini, kasus lain Pablo Benua pun terungkap.
• Rey Utami dan Pablo Benua Ditahan, Farhat Abbas Ajukan Surat Penangguhan Penahanan untuk Kliennya
Saat polisi menggeledah rumah Pablo dan Rey, mereka justru menembukan barang bukti lain berupa puluhan STNK.
Hal tersebut diduga jika Pablo terlibat kasus penggelapan atau pencucian uang.
Dilansir melalui Grid.ID setelah ditelusuri, ternyata Pablo memang sudah terlibat kasus pencucian sejak 2017 lalu.
Sementara ketika Pablo dipanggil untuk melakukan pemeriksaan selalu beralasan sakit.
"Kemudian ada pelaporan di Mabes Polri dengan terlapor Pablo dia pemalsuan dan pencucian uang itu masih dalam proses."
"Dilaporkan sekitar tahun 2017 di sana. Kita masih melakukan cek and ricek di sana," terang Kombes Argo.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.