Tanggapan Santai Hotman Paris Saat Tahu Akan Dilaporkan Pablo Benua atas Dugaan Pencemaran & Fitnah
Pengacara kondang Hotman Paris Hutapea memberikan tanggapannya mengenai rencana Pablo Benua yang hendak melaporkannya.
Editor: Delta Lidina Putri
TRIBUNNEWS.COM - Pengacara kondang Hotman Paris Hutapea memberikan tanggapannya mengenai rencana Pablo Benua yang hendak melaporkannya.
Hotman Paris akan dilaporkan kasus dugaan pencemaran nama baik serta fitnah.
Laporan tersebut juga termasuk buntut dari kasus ikan asin yang menggiring Pablo Benua, Rey Utami dan Galih Ginanjar di tahanan Polda Metro Jaya.
Tidak hanya melaporkan Hotman Paris, Pablo Benua melalui pengacaranya, Andar Situmorang juga turut melaporkan Fairuz A Rafiq.
Menanggapi hal itu, Hotman Paris justru terlihat santai dan mempersilahkan pihak Pablo Benua melaporkannya.
"Silahkan Laporin aku, laporin yang mana lagi?," ujar Hotman Paris, seperti yang dilansir TribunStyle.com dari tayangan Status Selebritis yang diunggah YouTube Surya Citra Televisi (SCTV), Minggu (14/7/2019).
Menurut Hotman Paris, membela dan membantu kliennya dalam suatu kasus adalah tugas seorang pengacara.
"Karena pengacara kan dalam rangka membuat laporan polisi, pengacara melakukan tugasnya sebagai pengacara, ya sudah. Kira-kira begitu," ujar Hotman Paris.
• Kasus Ikan Asin Memanas, Pengacara Pablo Benua Serang Hotman Paris, Suruh Belajar Hukum Lagi!
• Pablo Benua Akan Laporkan Balik Fairuz A Rafiq & Hotman Paris Dugaan Pencemaran serta Fitnah
Pria berusia 59 tahun ini juga tidak begitu menanggapi serangan balik dari pihak Pablo Benua.
"Aku sibuk, terlalu laku gua, terlalu banyak perkara," ujar Hotman Paris.