Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Selain Sahabat di Srimulat, Hingga Saat Ini Belum Ada Teman Artis yang Bersimpati Pada Nunung

Menurut Bagus Permadi hingga saat ini selain para eks Srimulat belum ada rekan-rekan artis yang menghubungi keluarga Nunung.

Penulis: Bayu Indra Permana
Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Selain Sahabat di Srimulat, Hingga Saat Ini Belum Ada Teman Artis yang Bersimpati Pada Nunung
INSTAGRAM/triretnoprayudati_nunung
Kolase foto Nunung 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Komedian Nunung yang baru saja diciduk kepolisian terkait kasua narkotika cukup menghebohkan dunia keartisan khususnya dunia komedi Indonesia.

Namun, menurut pengakuan putra sulung Nunung, Bagus Permadi hingga saat ini selain para eks Srimulat belum ada rekan-rekan artis yang menghubungi keluarga Nunung untuk sekedar menyampaikann rasa prihatinnya.

"Belum ada (teman artis hubungi keluarga)," ucap Bagus Permadi di Ditres Narkoba Polda Metro Jaya, Jakarta Pusat, Minggu (21/7/2019).

Sebelumnya, bersama sahabat-sahabat Nunung di Srimulat yang mendampingi Bagus Permadi menggelar jumpa pers.
Dalam jumpa pers ini, sahabat Nunung turut hadir. Yakni Tarzan, Tessy dan Polo.Mereka memberi dukungan untuk sang sahabat.

Baca: Kembali Dijenguk Hari Ini, Nunung Minta Dibawakan Lauk, Sayur Lodeh dan Sambal

Baca: Pengakuan Nunung di Hadapan Sang Buah Hati, Menyesal Pakai Narkoba Hingga Membuat Ibundanya Terpukul

Putra pertama Nunung menangis saat jumpa pers di kawasan Gunawarman, Jakarta Selatan, Sabtu (20/7/2019).
Putra pertama Nunung menangis saat jumpa pers di kawasan Gunawarman, Jakarta Selatan, Sabtu (20/7/2019). (Tribunnews.com/Nurul Hanna)

Ingin Sang Bunda Direhabilitasi
Bagus Permadi menginginkan sang ibunda direhabilitasi. Hal itu ia ungkap saat menggelar jumpa pers akhir pekan tadi.

“Yang terbaik buat mama. Saya penginnya di rehab saja sih,”

BERITA TERKAIT

Saat menemui awak media, Bagus sempat menangis. Ia mengaku sangat syok dan tidak menyangka. Bagus juga tak pernah melihat perbedaan gelagat pada ibundanya.

“Nggak ada (tanda-tanda Nunung menggunakan narkotika). Mama kesehariannya tetap seperti biasa saja. Pulang kerja sampai rumah, menimang cucu. Bangun pagi seperti sehari-hari biasanya saja sih,” katanya.

Beban Berat Menjelaskan Pada Keluarga
Sebagai anak sulung, Bagus memikul beban untuk menjelaskan perkara tersebut ke keluarga besar.

"Kalau dibilang sedih ya pasti sedih ya mas, apalagi saya anak pertama ditanyain adik-adik dan keluarga besar lainnya pas kejadian saya di luar kota. Saya juga kaget, bingung," ujar Bagus.

"Pasti ke keluarga besar aja sih, kalau ke adik-adik cukup diarahin aja. Terutama buat eyang sih eyang yang paling sangat terpukul, tapi alhamdulillah budhe semua udah kumpul nemenin eyang," tutur Bagus Permadi.

Bagus baru saja menjenguk ibundanya pada Minggu sore di Ditres Narkoba Polda Metro Jaya, hari ini Senin (22/7/2019). Bagus kembali akan menjenguk ibundannya tersebut.

Baca: Polisi Ungkap Fakta Baru, Nunung 20 Tahun Konsumsi Sabu, Bujukan Suami untuk Berhenti Tak Mempan

Komedian Nunung belum lama ini diciduk Ditres Narkoba Polda Metro Jaya di kediamannya di kawasan Tebet Jakarta Selatan, bersama suaminya.

Dalam penggerebekan yang dilakukan Jumat malam, didapati Nunung dan suaminya tengah mengonsumsi narkotika jenis sabu.

Selain itu barang bukti yang didapati pihak kepolisian berupa satu paket sabu seberat 0.36 gram dan alat hisap sabu lainnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas