Resmi Bercerai, Song Hye Kyo Hapus Semua Fotonya dengan Song Joong Ki di Instagram
Setelah Song Hye Kyo dan Song Joong Ki resmi bercerai, Song Hye Kyo memutuskan untuk menghapus semua foto-fotonya bersama Song Joong Ki
Penulis: Tiara Shelavie
Editor: Whiesa Daniswara
Resmi Bercerai, Song Hye Kyo Hapus Semua Fotonya dengan Song Joong Ki di Instagram
TRIBUNNEWS.COM - Setelah Song Hye Kyo dan Song Joong Ki resmi bercerai, Song Hye Kyo memutuskan untuk menghapus semua foto-fotonya bersama Song Joong Ki, termasuk foto pernikahannya.
Foto-foto di Instagramnya kini hanya berisi foto-fotonya sendiri, termasuk beberapa foto pemandangan dan foto endorse brand yang dibintanginya.
Song Hye Kyo dan Song Joong Ki resmi berpisah setelah 20 bulan menikah.
Baca: Song Hye Kyo Mengaku Butuh Waktu Sendiri Usai Diceraikan Song Joong Ki
Baca: Viral Pendaki Hipotermia di Gunung Rinjani, Simak 5 Tips Atasi Gejalanya ala Medina Kamil
Baik Song Hye Kyo dan Song Joong Ki sama-sama menyatakan ingin mengakhiri pernikahan mereka dengan baik-baik.
Namun beberapa fans tak habis pikir apa yang sebenarnya terjadi pada mereka berdua.
Saat ini, Song Joong Ki dan Song Hye Kyo kembali ke rutinitas masing-masing.
Baca: Amien Rais Ikut-ikutan Ajukan Syarat Kuno Bagi-bagi Kursi Untuk Rekonsiliasi
Baca: Mayangsari Cium Bambang Trihatmodjo & Sebut Suami Hebat, Maia Estianty hingga Yuni Shara Komentar
Song Joong Ki disibukkan dengan syuting film tebaru sementara Song Hye Kyo mempromosikan brand yang ia endorse di China.
Diberitakan sebelumnya, proses perceraian Song Joong Ki dan Song Hye Kyo telah tuntas pada 22 Juli 2019 pukul 10 pagi waktu setempat.
Dilansir Koreaboo, tidak ada rincian pembagian asset atau harta kekayaan yang diumumkan.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.