Mantan Menteri Jadi Saksi Nikah Siti Badriah, Sosok Krisjiana: Lulusan Kampus Top, Usia Lebih Muda
Mantan menteri era SBY menjadi saksi di momen pernikahan penyanyi dangdut Siti Badriah dan Krisjiana
Editor: TribunnewsBogor.com
TRIBUNNEWS.COM -- Mantan menteri Sekretaris Negara ( mensesneg) RI era SBY menjadi saksi di momen pernikahan penyanyi dangdut Siti Badriah dan Krisjiana Baharudin, Kamis (25/7/2019).
Akad nikah Sibad dan Krisjiana Baharudin ini bertempat di kediaman mempelai wanita, di Bekasi, Jawa Barat, Kamis (25/7/2019) pagi.
Proses akad nikah disiarkan secara langsung dari akun instagram @bantumanten dan @kekalworks.
Mengenakan pakaian adat Sunda warna putih, Krisjiana Baharudin dan Siti Badriah terlihat duduk berdua di depan penghulu.
Sebelum mengucapkan ijab kabul, penghulu memastikan mahar atau mas kawin yang diberikan oleh Krisjiana Baharudin untuk pelantun "Lagi Syantik" itu.
"Saudara Krisjiana akan memberikan maharnya? Berupa?" kata penghulu.
"Logam mulia," jawab Krisjiana Baharudin.
"Seberat?" tanya penghulu lagi.
"20 gram," jawab Krisjiana Baharudin.
Selain logam mulia emas 20 gram, Krisjiana juga memberikan mahar berupa alat sholat.