Hidup di Dalam Sel karena Kasus Ikan Asin, Rey Utami Mulai Berhijab, Apa Reaksi Pablo Benua?
Rey Utami mulai menjalankan keputusannya, yakni mengenakan hijab.Keinginan ini demi menebus kesalahannya hingga membawanya hidup di dalam sel.
Penulis: Nurul Hanna
Editor: Anita K Wardhani
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Nurul Hanna
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Rey Utami benar-mulai menjalankan keinginannya mengenakan hijab.
Hal itu diungkap langsung oleh kuasa hukumnya.
Benar, kemaren saya lihat sudah pakai (hijab),” kata kuasa hukum Rey, Burhanuddin saat dihubungi wartawan pada Rabu (14/9/2019).
Keputusan tersebut datang dari Rey pribadi. Tak hanya itu, ia berpesan kepada sang ibunda untuk membawakan perlengkapan ibadah.
“Dia sendiri yang minta, makanya minta dibawain ibunya perlengkapan berhijab dari kerudung mukena,” katanya.
Menurut Burhanuddin, suami Rey Utami yakni Pablo Benua menyambut baik keputusan sang istri.
Sebab kata Burhanuddin, Pablo pun kini tengah memperdalam ilmu agama.
“Senang aja, karena pablo juga mendalami agam juga di dalam,” katanya.
Saat ini, Rey Utami dan Pablo Benua ditahan karena kasus penyebaran konten asusila melalui video ikan asin. Selain mereka berdua, Galih Ginanjar juga ditahan atas kasus yang sama.
Menebus Kesalahan
Kasus hukum terkait ungkapan ikan asin yang menjerat Rey Utami dan suaminya, Pablo Benua membuat pasangan tersebut belajar banyak hal.
Rey Utami melihat kasus ini sebagai teguran atas perilakunya selama ini.
Selama mendekam di dalam jeruji besi, Rey Utami belajar mengubah dirinya menjadi sosok yang lebih baik.
"Ya mungkin namanya manusia kan, ada proses perbaikan semua syukur-syukur kalau bisa dikatakan itu tobat gitu," kata kuasa hukum Rey Utami, Muh Burhanuddin, dikutip Tribunnews.com dari Grid.ID (29/7/2019).
Selama proses hukum berjalan, Rey sempat berniat untuk menutup auratnya.
Rey merasa cukup bersalah dengan kasusnya sekarang.
"Dia sendiri yang mengutarakan gitu," sambungnya.
Memang niatan itu belum lama di benak Rey.
Baru beberapa hari lalu, niat baik itu muncul dalam pikirannya.
"Belum, berapa hari yang lalu," tandasnya.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.