Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Fakta Album Baru NOAH 'Keterkaitan Keterikatan', Karantina di Kapal Cheng Ho dan Hadirnya Sosok Uki

Grup band Noah secara resmi telah merilis album kedua mereka yang bertajuk 'Keterkaitan Keterikatan'. Tribunnews.com rangkum fakta album baru Noah.

Penulis: Arif Tio Buqi Abdulah
Editor: Sri Juliati
zoom-in Fakta Album Baru NOAH 'Keterkaitan Keterikatan', Karantina di Kapal Cheng Ho dan Hadirnya Sosok Uki
Tribunnews.com/Apfia Tioconny Billy
NOAH saat ditemui di perilisan album Keterkaitan Keterikatan di Jakarta Selatan, Rabu (14/8/2019). 

Mohammad Kautsar Hikmat atau yang akrab dipanggil Uki secara resmi telah mengundurkan diri dari grup band NOAH pada Kamis (8/8/2019).

Namun begitu, Uki turut andil dalam pembuatan album terbaru NOAH yang berjudul 'Keterkaitan Keterikatan'.

Dalam cover album terbaru NOAH tersebut, masih menampilkan foto dari Uki yang sebelumnya merupakan gitaris dari Noah.

Album ‘Keterkaitan Keterikatan’ mulai dibuat sejak dua tahun lalu dan kemudian di tengah jalan Uki memutuskan mundur dari NOAH.

Namun Ariel mengaku Uki tetap ikut dan berkomitmen untuk menyelesaikan album.

“Dulu pas kita lagi proses buat album, dia udah bilang sama teman-teman kayaknya gue sampe sini dulu, tapi dia juga ingin selesaikan dulu tanggung jawabnya di album ini,” papar Lukman kawasan Jakarta Selatan, Rabu (14/8/2019) kepada Tribunnews.com.

Baca: Putuskan Tinggalkan Band, Masih Ada Sentuhan Uki di Album Kedua NOAH

Baca: Ariel Noah Akui Tak Bisa Secepatnya Cari Pengganti Uki

Tak hanya itu, Uki juga melakukan proses mixing di album 'Keterkaitan Keterikatan'.

Berita Rekomendasi

“Album yang belum keluar, itu semua yang mixing Uki. Ada beberapa lagu yang kalau dia kerjain dia tambah tambahin efek. Suara hujanlah apa. Keterlibatan full, lagu terakhir mixing dia selesaikan,” ungkap Ariel.

Seperti diketahui, perpisahan Uki dengan NOAH disampaikan Uki dalam sebuah unggahan di akun Instaram pribadinya yang berisikan beberapa foto.

Di antaranya memuat sebuah surat yang menyatakan keluarnya Gitaris NOAH tersebut.

"Good friends never say goodbye, they simply say "see you soon". #keterkaitanketerikatan," tulis Uki dalam keterangan foto yang diunggah.

Dalam surat tersebut, Uki menuliskan sepenggal kisah awal perjalanan kariernya di dunia musik hingga akhirnya resmi keluar dari grup band NOAH.

Uki memulai karier di dunia bersama Peterpan dengan anggota Ariel, Andika, Reza, Indra, dan Lukman.

Uki pun berpamitan dengan menuliskan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah membesarkan namanya.

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas