Anak Lelaki Nunung Ungkap Kondisi Sang Bunda yang Seminggu Lalu Dipindah ke RSKO
Anak lelaki Nunung ungkapkan kondisi sang bunda yang sepekan lalu baru saja dipindah ke Rumah Sakit Ketergantungan Obat (RSKO).
Penulis: Grid Network
TRIBUNNEWS.COM - Komedian Nunung belum bisa dijenguk sejak hari pertama dipindahkan ke Rumah Sakit Ketergantungan Obat (RSKO) Cibubur.
Anak kandung Nunung, Bagus Permadi, pun tak bisa mengunjungi ibunya lantaran masih menjalani terapi detoks.
"Iya enggak, dari hari pertama pemindahan mama, itu mama memang enggak bisa ditemui oleh pihak keluarga,"
"Sama siapa pun sih sebenernya, cuma itu kurang lebih satu minggu proses detoks itu bener-bener super ketat banget," kata Bagus Permadi saat ditemui Grid.ID di kawasan Kapten Tendean, Jakarta Selatan, Rabu (21/8/2019).
Sejak Nunung didetoks, Bagus melihat perkembangan yang signifikan dari sang ibunda.
Meski ia melihat dari jarak jauh, Bagus melihat Nunung sangat segar dan jauh lebih sehat.
"Waktu aku anterin makanan ke sana itu kelihatan lebih fresh. Itu aku nganterinnya juga, enggak sampai ketemu sama mama, cuma sampai di security check,"
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.