Amanda Rawles Tahun Depan Berencana Kuliah Bisnis di Luar Negeri
Amanda Rawles berencana melanjutkan studi ke jenjang perguruan tinggi. Ia tak mau menundanya lagi.
Penulis: Nurul Hanna
Editor: Willem Jonata
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Nurul Hanna
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Amanda Rawles berencana melanjutkan studi ke jenjang perguruan tinggi. Ia tak mau menundanya lagi.
“Aku sudah fix insya Allah tahun depan. Gap year sudah setahun lebih sih. Rencana sih ke luar negeri,” kata Amanda Rawles kepada Tribunnews, saat ditemui baru-baru ini.
Saat ini, ada beberapa kampus yang sudah menjadi pilihannya. Pemain film The Perfect Husband ini siap mengambil kuliah di jurusan bisnis.
Baca: Pertama Kali Jalani Peran Antagonis, Amanda Rawles Keluarkan Sisi Galak
“Penginnya jurusan bisnis. Pengen ambil sesuatu yang di luar film sih,” katanya.
Amanda memiliki rencana untuk mengelola bisnis sendiri. Sebab ia merasa memiliki bakat mengelola bisnis sejak kecil.
“Dari dulu memang suka dagang. Pernah buka online shop, bikin gelang sendiri jadi punya jiwa dagang. Mamah sih suka dagang, aku tertarik dan pengen diasah lagi,” katanya.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.