Film Habibie & Ainun 3 Gunakan Efek CGI untuk Dapatkan Sosok BJ Habibie Muda
Efek CGI dilakukan kepada Reza Rahardian yang memang dianggap berhasil memerankan sosok BJ Habibie pada film sebelumnya.
Penulis: Bayu Indra Permana
Editor: Willem Jonata
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bagu Indra Permana
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Film Habibie & Ainun 3 menggunakan efek CGI pada wajah demi mendapatkan sosok BJ Habibie muda.
Efek CGI dilakukan kepada Reza Rahardian yang memang dianggap berhasil memerankan sosok BJ Habibie pada film sebelumnya.
Reza Rahadian harus menjalani sesi foto 360 derajat yang kemudian dipasangkan ke tubuh lain yang merupakan anak SMA.
"Jadi kita motret Reza dulu 360 derajat. Hasil foto itu dimasukkan ke komputer 3D. Nah terus hasil fotonya bisa kita putar kan. Bisa kita ambil rambutnya," terang Hanung Bramantyo saat ditemui di XXI Epicentrum, Kuningan Jakarta Selatan, Kamis (26/9/2019).
"Lalu kita syuting anak SMA nya. Anak SMA nya kepalanya ditutupin. Kita bikin jilbab biru gitu. Terus kita kasit dot dot dot gitu. Nah jilbab ini akan kita lepas dan kasi mukanya Reza," lanjutnya.
Baca: MD Pictures Rilis Poster Film Habibie & Ainun 3
Baca: Sahila Hisyam Kaget Jadi Sasaran Bully Netizen karena Ulah Vicky Prasetyo
Baca: Awkarin Gagas Aksi Pungut Sampah Bekas Demo di DPR
Hanung Bramantyo sebagai sutradara film tersebut mengatakan dirinya belajar langsung dengam temannya yang ada di Amerika untuk melakukan teknik tersebut.
"Kita konsultasi langsung sama kawan-kawan dari Amerika yang membuat CGI di sana. Tapi bukan yang membuat CGI itu ya," ucap Hanung Bramantyo.
"(Manoj bilang) 'Kalau enggak bagus, mending kita cari aktor aja lah yg mirip Reza'. Masalahnya engga ada. Siapa aktor muda yang mirip Reza dan bisa bermain sebagai Habibie?," katanya.
Film Habibie & Ainun 3 akan tayang pada bulan Desember 2019, hari ini film Habibie & Ainun 3 baru saja merilis official trailernya.