Rumah Tangga Laudya Cynthia Bela Diramal Oleh Ahli Tarot
Ramal Nasib Rumah Tangga Laudya Cynthia Bella dan Engku Emran, Ahli Tarot Keluarkan Kartu Ratu Pedang, Ini Artinya!
Penulis: Grid Network
TRIBUNNEWS.COM - Setelah menikah dengan Engku Emran, Laudya Cynthia Bella kini lebih sering tinggal di Malaysia.
Laudya Cynthia Bella kerap bolak-balik Malaysia-Indonesia untuk mengurus pekerjaan dan bisnisnya.
Pernikahan Laudya Cynthia Bella dengan Engku Emran yang menginjak usia 2 tahun, jarang diterpa gosip miring.
Namun, baru-baru ini publik dikejutkan dengan unggahan Bella di Instagram.
Melansir laman Nakita.ID, Jumat (4/10/2019), Bella mengungkapkan tak akan mengunggah foto bersama sang suami lagi.
"InsyaAllah ini postingan terakhir sama suami, soalnya wanita jaman sekarang suka mau sama yang kita punya,"
"Kalau emang mau mintanya ke Allah ya mba, tante, de hihihi," tulis Bella.
Keputusan Bella, sontak menimbulkan berbagai spekulasi dari publik.
Ada yang menganggap bahwa rumah tangga Bella dengan Engku Emran sedang retak.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.