Dapat Undangan Khusus Dari Ganjar Pranowo, Awkarin Bakal Datang ke Kongres Sampah di Jateng?
Kepedulian Karin Novilda atau yang lebih dikenal sebagai Awkarin terhadap sampah ternyata menarik perhatian Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo.
Editor: Anita K Wardhani
Selama ini Awkarin kerap menunjukkan kepeduliannya pada lingkungan.
Ia pernah terjun ke hutan Kalimantan untuk ikut memadamkan api kebakaran hutan dan lahan.
Ia kerap mengunggah kegiatannya bersama sampah di akun media sosialnya.
Sebelumnya ia mengajak anak muda dan warga Jakarta untuk berpartisipasi membersihkan sampah sisa demonstrasi di sekitar Senayan, Jakarta Selatan, pada 26 September 2019 lalu.
Dalam aksi ini, Awkarin secara terbuka mengajak para warga. Ajakan itu ia sampaikan melalui akun media sosialnya, seperti Twitter dan Instagram.
"Guys diriku ingin mengajak kalian untuk berpartisipasi esok hari untuk membantu petugas kebersihan membersihkan sampah & kotoran sisa demo kemarin & hari ini. Yang ingin bergabung kabarin ya!" tulis Awkarin melalui akun Twitter-nya.
Tak lupa, Awkarin juga mengucapkan terima kasih kepada relawan yang turut serta. "Terima kasih buat teman-teman yang sudah hadir," imbuhnya.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Ganjar Pranowo Undang Awkarin ke Kongres Sampah Jateng", .