Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Ahmad Dhani Diperkirakan Akan Bebas Setelah Tahun Baru 2020

Tim kuasa hukum Ahmad Dhani memperkirakan kliennya akan bebas dari Lapas Cipinang pada awal Januari 2020.

Penulis: Nurul Hanna
Editor: Adi Suhendi
zoom-in Ahmad Dhani Diperkirakan Akan Bebas Setelah Tahun Baru 2020
Surya/Ahmad Zaimul Haq
Ahmad Dhani Prasetyo usai mengikuti sidang di Pengadilan Negeri Surabaya, Kota Surabaya, Jawa Timur, Selasa (11/6/2019). 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Nurul Hanna

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Tim kuasa hukum Ahmad Dhani memperkirakan kliennya akan bebas dari Lapas Cipinang awal 2020.

Setelah tahun baru, suami Mulan Jameela tersebut diperkirakan akan menghirup udara bebas.

“Setelah tahun baru lah kurang lebih,” kata kuasa hukum Ahmad Dhani, Ali Lubis, saat dihubungi wartawan, Minggu (13/10/2019).

Pada 28 Januari 2018 lalu, Ahmad Dhani dinyatakan bersalah dan dihukum 1,5 tahun penjara oleh Hakim Pengadilan Negeri Jakarta Selatan.

Baca: Aksi Berani Gadis SMP di Sleman Ini Berhasil Menggagalkan Penjambretan, Sempat Terseret Motor Pelaku

Putusan tersebut terkait kasus ujaran kebencian terhadap eks Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok.

Kata Ali, terhitung masa hukuman Ahmad Dhani dipotong remisi, diperkiakan ia akan bebas awal 2020 mendatang.

Berita Rekomendasi

“Sekarang kan sudah hampir setahun mas Dhani di dalam (penjara),” katanya.

Sebelumnya, melalui akun Istagarm, Mulan Jameela membagikan momen Ahmad Dhani bersama kedua anak mereka.

Ia pun berharap Ahmad Dhani lekas berkumpul dengan keluarga.

Baca: Kelakar Kaesang Pangarep saat Ditanya Soal Bisnis Kulinernya, Respons Singkatnya Bikin Terkekeh

Pada Februari dan Maret 2017 lalu, Ahmad Dhani menggunakan ungkapan penista agama pada cuitan di akun Twitter-nya.

Ia pun dilaporkan relawan Basuki Thahaja Purnama pada 9 Maret 2017.

Dalam persidangan, Ahmad Dhani terbukti melanggar Pasal 45 huruf A ayat 2 juncto 28 Ayat 2 UU RI Nomor 19 Tahun 2016 junto UU Nomor 11 Tahuj 2008 tentang ITE junto Pasal 55 ayat 1 KUHP.

Ahmad Dhani merasa tak sia-sia

Mulan Jameela, istri musisi Ahmad Dhani, baru saja dilantik sebagai anggota DPR RI, Selasa (1/10/2019). 

Lantas, bagaimana kabar Ahmad Dhani yang saat ini mendekam di penjara?

Tim kuasa hukum Ahmad Dhani, menyebut kliennya dalam kondisi sehat.

Ahmad Dhani saat ini masih menjalani masa hukumannya di Lapas Cipinang, Jakarta Timur, karena kasus ujaran kebencian dan pencemaran nama baik. 

“Beliau sehat, alhamdulillah tidak kurang satu apa pun, tidak ada kurang, seperti biasa,” kata tim kuasa hukum Dhani, Ali Lubis saat dihubungi Tribunnews, Selasa (1/10/2019).

Sebelumnya Ahmad Dhani divonis penjara satu tahun enam bulan atas kasus ujaran kebencian oleh majelis hakim Pengadilan Negeri Jakarta Selatan.

Baca: Busana Mulan Jameela Saat Pelantikan Anggota DPR Dinilai Buruk, Pengamat Fashion Ini Beri Penjelasan

Baca: Karier Politik Rieke Diah Pitaloka sebagai Anggota DPR Tiga Periode

Baca: Gelar Aksi Unjuk Rasa, Mahasiswa Bagikan Bunga ke Polisi dan TNI

Baca: Berharap Jangan Ada Demo, Cinta Laura Berdebat dengan Netizen

Putusan ini telah mempunyai kekuatan hukum tetap atau in kracht van gewijsde.

Sementara kasus pencemaran nama baik tinggal menunggu putusan dari PN Surabaya.

“Tinggal menunggu keputusan, dan belum tahu tanggalnya,” kata Ali.

Lepas daripada itu, Ahmad Dhani ikut berbahagia, lantaran sang istri terpilih Mulan Jameela sebagai anggota DPR RI. Namun, ia tak bisa menghadiri pelantikan Mulan Jameela.

“Kemarin sempat bilang, saat saya jenguk, sangat senang sekali. Artinya dengan terjunnya mbak Mulan ke politik, itu kan tidak sia-sia jadinya,” kata Ali.

Baca: Kini Tenar dan Kaya Raya, Soimah Terungkap Pernah Gantungkan Hidup Jadi Pengasap Ikan Pindang

Baca: China: Perayaan 70 tahun RRC digelar megah di Beijing, demonstran Hong Kong ditembaki gas air mata

Baca: NasDem Ajukan Rachmat Gobel Jadi Wakil Ketua DPR dan Lestari Moerdijat di MPR

Ahmad Dhani juga mengingatkan, dunia politik tak mudah.

“Karena kan berada di politik tidak gampang, dan tidak mudah. Amanah, ini tidak mudah bagi seorang Mulan Jameela,” tambah Ali.

Wejangan Ahmad Dhani untuk Mulan

Ahmad Dhani turut berbahagia,sang istri, Mulan Jameela terpilih menjadi anggota DPR RI.

Namun demikian, Ahmad Dhani pun mengingatkan, bahwa dunia politik tak mudah bagi Mulan Jameela.

Pentolan Dewa 19 ini berharap sang istri, bisa menjga amanah masyarakat yang telah memilihnya.

“Amanah tetap jaga. Tetep jaga amanah rakyat. Tetap konsisten lah. Kurang lebih begitu lah. (Agar Mulan) tidak neko-neko. Yang pernah saya dengar omongan beliau (Dhani) begitu,” kata Ali Lubis, tim kuasa hukum Dhani saat dihubungi Tribunnews, Selasa (1/10/2019).

Saat ini, Ahmad Dhani harus mendekam di Lapas Cipinang. Ia terlibat dua kasus yang menjeratnya tahun lalu.

Terdakwa kasus dugaan pencemaran nama baik, Ahmad Dhani Prasetyo mengikuti sidang di Pengadilan Negeri Surabaya, Kota Surabaya, Jawa Timur, Selasa (11/6/2019). Majelis Hakim menjatuhkan hukuman satu tahun penjara kepada terdakwa Ahmad Dhani Prasetyo. Surya/Ahmad Zaimul Haq
Terdakwa kasus dugaan pencemaran nama baik, Ahmad Dhani Prasetyo mengikuti sidang di Pengadilan Negeri Surabaya, Kota Surabaya, Jawa Timur, Selasa (11/6/2019). Majelis Hakim menjatuhkan hukuman satu tahun penjara kepada terdakwa Ahmad Dhani Prasetyo. Surya/Ahmad Zaimul Haq (Surya/Ahmad Zaimul Haq)

Kasus ujaran kebencian dengan vonis satu tahun penjara, dan kasus pencemaran nama baik selama satu tahun penjara.

Saat dijenguk oleh tim kuasa hukumnya, Dhani mengaku senang mendengar kabar terpilihnya sang istri. Terlebih, proses yang ditempuh Mulan hingga duduk di kursi dewan tak mudah.

Mulan Jameela didemo warga Garut pasca lolos jadi anggota DPR RI
Mulan Jameela didemo warga Garut pasca lolos jadi anggota DPR RI (kolase Instagram @mulanjameela1/ist)

“Kemarin sempat bilang, saat saya jenguk, sangat senang sekali. Artinya dengan terjunnya mbak Mulan ke politik, itu kan tidak sia sia jadinya,” kata Ali.

Dhani juga mengingatkan, dunia politik tak mudah.

“Karena kan berada di politik tidak gampang, dan tidak mudah. Amanah, ini tidak mudah bagi seorang Mulan Jameela,” katanya.

Mulan Jameela merupakan anggota Partai Geindra yang lolos menjadi anggota DPR RI periode 2019-2024. Mulan menggantikan dua caleg Gerindra yang sebelumnya dinyatakan lolos dari Daerah Pemilihan Jawa Barat (Dapil Jabar) XI, yakni Ervin Luthfi dan Fahrul Rozi.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas