Misteri Keberadaan Jan Ethes saat Jokowi Dilantik, Rupanya Cucu Presiden Lakukan Tugas Penting
Tanpa Jan Ethes, Jokowi bersama istri dan ketiga anaknya serta sang menantu Bobby Nasution memberikan pernyataan ke media.
Editor: Januar Adi Sagita
TRIBUNJATIM.COM - Momen Jokowi dilantik menjadi Presiden RI ke-8 telah berlangsung pada Minggu (20/10/2019) kemarin.
Pelantikan Jokowi menjadi presiden dihadiri oleh tiga orang anaknya.
Ada Gibran Rakabuming, ada Kaesang dan juga Kahiyang Ayu.
Dipantau TribunJatim.com dari Kompas TV, ternyata Kahiyang membawa serta suami dan anaknya.
Cucu kedua Presiden Jokowi ikut hadir dalam upacara pelantikan tersebut.
Tetapi, yang cukup mendapat perhatian adalah keberadaan dari cucu pertama Jokowi yang selalu eksis.
Jan Ethes, popularitasnya melebihi popularitas ayahnya, yakni Gibran Rakabuming, anak sulung Jokowi.
Jan Ethes tak tampak hadir begitu pula dengan istri Gibran, Selvi Ananda.
Dipantau TribunJatim.com dari tayangan Kompas TV, Minggu (20/10/2019).
Tanpa Jan Ethes, Jokowi bersama istri dan ketiga anaknya serta sang menantu Bobby Nasution memberikan pernyataan ke media.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.