Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Diperankan oleh Dion Wiyoko, Film Horor Lampor Tayang Serentak di Bioskop Hari Ini

Film horor berjudul Lampor tayang dibioskop serentak hari ini, Kamis, 31 Oktober 2019. Film ini mengangkat kearifan lokal di Temanggung, Jawa Tengah.

Editor: Ayu Miftakhul Husna
zoom-in Diperankan oleh Dion Wiyoko, Film Horor Lampor Tayang Serentak di Bioskop Hari Ini
tribunJateng.com
Sejumlah pemeran film Lampor saat pers conference di Hotel Harris Semarang, Rabu (30/10/2019). 

TRIBUNNEWS.COM - Film horor berjudul Lampor tayang dibioskop serentak hari ini, Kamis, 31 Oktober 2019.

Film horor berjudul Lampor yang diangkat dari Temanggung itu akan segera tayang perdana serentak di bioskop pada hari ini.

Lampor tersebut merupakan sosok setan pencabut nyawa yang membawa keranda terbang.‎

Teror Lampor pada suatu keluarga itu menimbulkan banyak korban yang anggotanya berakhir dengan kematian, hilang, atau sakit jiwa.

Pemain Film Lampor, Dion Wiyoko yang berperan sebagai Edwin mengatakan, drama horor tersebut diangkat dari kearifan lokal di Temanggung, Jawa Tengah.

Edwin merupakan laki-laki berdarah Medan yang memiliki istri keturunan asli dari Temanggung bernama Netta yang mendapatkan teror dari makhluk halus tersebut.

"Tidak sulit bagi saya memerankan Edwin, karena tidak harus berakting sebagai orang Jawa dalam film ini," ujar dia, saat konferensi pers, di Hotel Harris, Rabu (30/10/2019).

Berita Rekomendasi

Menariknya, meski film sutradara Guntur Soeharjanto tersebut merupakan jenis film horor.

Namun juga menyajikan potensi Kabupaten Temanggung sebagai daerah penghasil kopi, tembakau, dan menawarkan tempat wisata yang menarik untuk dikunjungi.

‎"Film ini tidak hanya mengenalkan Temanggung kota yang horor, karena kami juga kami angkat sebagai kota penghasil kopi, tembakau dan tempat wisata yang menarik," ujar dia.

Menurutnya, proses syuting di Temanggung yang membutuhkan waktu hingga lebih dari satu bulan itu juga mengambil set tempat di daerah lain misalnya Kabupaten Kendal, Boyolali dan Yogyakarta.

"Saat proses syuting kami ini memang cukup membuat kegaduhan karena hampir 100 orang lebih yang ikut.

Adegan bakar rumah dan teriak di tengah malam juga ikut menyita perhatian," jelas dia.‎

Kemudian tokoh Netta, diperankan Adinia Wirasti, bercerita tentang kembali ke kampungnya di Temanggung‎ dengan sambutan curiga dan dianggap pembawa musibah.

Baca: Film Maleficent 2 Sukses, Angelina Jolie Boyong Anak-anaknya ke Spanyol

Baca: 10 Film Halloween Terbaik yang Bisa Ditonton Anak-anak, Ada Hocus Pocus hingga Ghostbusters

Halaman
12
Sumber: Tribun Jateng
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas