Evelyn Nada Anjani Kesal Honor Manggung Belum Dibayar
Evelyn Nada Anjani menerima kejadian wanprestasi dari partner kerjanya, soal tawaran pekerjaan
Editor: Fajar Anjungroso
TRIBUNNEWS.COM - Musisi dan Disc Jockey (DJ) Evelyn Nada Anjani menerima kejadian wanprestasi dari partner kerjanya, soal tawaran pekerjaan atau panggungan di acara 'Colour Run' di Jakarta, medio 27 Oktober 2019.
Evelyn Nada Anjani mengatakan pihak penyelenggara yang diwakilkan oleh Rizky Adam, memintanya manggung disebuah acara dan mengajak rekan-rekannya, yakni Dinar Candy, Delon, dan lain-lain.
"Jadi ditawarin tanpa kontrak. Memang aku kenal secara profesional sih sama dia, jadi tanpa kotrak dan lain-lain, aku percaya dan menerina tawaran Rizky Adam ini," kata Evelyn Nada Anjani.
Hal itu ia katakan ketika ditemui dalam jumpa pers di kantor pengacara Henry Indraguna, di The Bellezza Tower, di kawasan Permata Hijau, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Senin (4/11/2019).
"Tapi memang sebelumnya aku bilang, H-3 acara pembayaran sudah luma semua. Dia (Rizky) pun meng-iyakan. Jadi yaudah saya terima tawarannya," tambahnya.
Evelyn menjelaskan kalau Rizky ini sudah memberikannya banyak tawaran pekerjaan selama setahun belakangan. Namun, ia baru merasakan kekecewaan dan wanprestasi di acara minggu lalu.
Diakui Evelyn, Rizky sempat memberikannya tanda jadi yang sangat kecil untuk ia dan teman-teman lainnya dimasukan kedalam flyer atau publikasi acara.
Baca: Pernikahan Rina Nose Digelar Hari Ini di Belanda, Aming Ucapkan Selamat Sekaligus Minta Maaf
"Ya terus saya bilang setelah saya pulang dari luar kota buat kontrak kerja. Tapi, Rizky ini alasan dan menghindar mulu," ucapnya.
Waktu terus berlalu, janda Aming Sugandi ini mengaku terus menerima alasan yang tak masuk akal dari Rizky. Hingga waktu pelunasan tiba, Evelyn tak mendapatkan uangnya.
"Setiap ditanya mengenai pembayaran selalu bilang pihak sponsor belum berikan uang lah dan lain-lain. Karena nama saya, Dinar Candy, dan Delon sudah naik di flyer, mau tidak mau kita tetap manggung lah di acara itu tanpa belum dilunasi," jelasnya.
Saat hari pementasan tiba, Evelyn melihat gerak gerik Rizky mulai aneh. Rizky dianggap kerap menghindar dari pandangannya.
Beruntung ada teman-teman Evelyn menumukan Rizky dan meminta pelunasan uang panggungan kepadanya.
"Tapi katanya uangnya belum ada dan atau cair. Nah honor kami kan paketan, jadi digabung menjadi satu itu totalna hampir seratus juta rupiah. Kesal banget kan udah manggung tapi belum lunas," ungkapnya.
Kekasih Roy Kiosih itu naik pitam. Sehingga meminta Rizky membuat perjanjian hitam diatas putih kapan akan melunasi biaya panggungan tersebut.
"Akhirnya ada hitam di atas putih. Rizky ngasih jaminan BPKB motor 650 cc nya kepada saya. Dia bilang 28 Oktober mau ngelunasin. Tapi sampai sekarang enggak ada pelunasan," katanya.
Evelyn tak menampik kalau pihaknya sudah mengirimkan somasi kepada Rizky untuk bisa melunasi hak honor panggungannya itu. Ia juga menunggu sampai Rabu (6/11/2019) mengenai pelunasan tersebut.
Jika tidak, Evelyn menegaskan membawa permasalahan ini ke ranah hukum agar Rizky mendapatkan jera.
"Karena aku ajak teman-teman kayak Delon, Dinar Candy, dan teman DJ aku. Makanya aku fight dan meminta honor itu dicairkan seutuhnya," ujar Evelyn Nada Anjani.
Kuasa hukum Evelyn, Henry Indraguna mengatakan kalau kasus yang diderita oleh Evelyn sudah masuk kedalam ranah dugaan penipuan.
Sehingga, Henry Indraguna meyakini jika nantinya kasus ini dibawa ke ranah hukum, Evelyn akan memenangkan gugatan.
"Nantinya akan kita kenakan pasal 372 san 378 KUHP dengan ancaman hukuman 4 tahun penjara. Makanya kami masih menunggu itikad baik mereka. Kalau tak ada, kami akan lapor polisi," kata Henry Indraguna.