Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Jungkook BTS akan Diinterogasi Lebih Lanjut Terkait Kecelakaan yang Dialaminya

Jungkook BTS akan diinterogasi lebih lanjut terkait kasus kecelakaannya yang melibatkan sopir taksi pada Sabtu (2/11/2019).

Penulis: Pravitri Retno Widyastuti
Editor: Wulan Kurnia Putri
zoom-in Jungkook BTS akan Diinterogasi Lebih Lanjut Terkait Kecelakaan yang Dialaminya
Twitter @madein1997_jk
Jungkook BTS akan diinterogasi lebih lanjut terkait kasus kecelakaannya yang melibatkan sopir taksi pada Sabtu (2/11/2019). 

TRIBUNNEWS.COM - Jungkook BTS akan diinterogasi lebih lanjut oleh pihak kepolisian terkait kecelakaan yang dialaminya pada Sabtu (2/11/2019).

Pria bernama lengkap Jeon Jungkook itu akan kembali dipanggil kepolisian untuk ditanya soal insiden kecelakaan yang melibatkan sopir taksi.

Dikutip Tribunnews dari SPOTV NEWS, Kantor Polisi Yongsan, Seoul, mengkonfirmasi bahwa Jungkook BTS telah dipesan untuk memenuhi panggilan interogasi lebih lanjut.

Meski Big Hit Entertainment sebelumnya mengatakan Jungkook telah berdamai dengan pihak sopir taksi, polisi menjelaskan interogasi kali ini tak berkaitan dengan hal tersebut.

"Dia (Jungkook, red) dipesan untuk menjalani interogasi terkait sopir taksi mengalami cedera."

Jungkook BTS
Jungkook BTS (Twitter @madein1997_jk)
Berita Rekomendasi

"Berdamai adalah masalah pribadi dan tidak ada hubungannya (dengan proses investigasi, red)," jelas sumber dari petugas kepolisian.

Namun, polisi mengatakan jadwal untuk pemanggilan Jungkook BTS belum ditetapkan.

Jungkook sebelumnya mengalami kecelakaan pada Sabtu (2/11/2019) saat ia mengendarai Mercedes-Benz miliknya di daerah Hannam, Yongsan.

Maknae BTS ini diketahui melanggar lalu lintas sehingga menabrak sebuah taksi.

Jungkook dan sopir taksi tersebut sama-sama mengalami cedera dan mendapat perawatan dari pihak rumah sakit.

Terkait insiden yang menimpa artisnya, Big Hit Entertainment pun memberikan penjelasan.

Melalui pernyataan yang dirilis, Big Hit mengatakan Jungkook dan sopir taksi tidak mengalami luka berarti.

Lebih lanjut, Jungkook BTS telah mengakui kesalahannya segera setelah kecelakaan terjadi.

Big Hit pun menyampaikan permintaan maaf pada korban dan kepada ARMY yang telah khawatir.

"Ini adalah pernyataan terkait kecelakaan mobil yang dialami Jungkook.

Polisi belum menutup kasus ini, sehingga kami tidak bisa menjelaskan secara detail.

Jungkook mengendarai mobilnya minggu lalu saat ia mengalami tabrakan kecil dengan kendaraan lain karena kesalahannya sendiri.

Baik korban dan Jungkook tidak mengalami cedera berat.

Jungkook mengaku bahwa ia melanggar UU Lalu Lintas Jalan segera setelah kecelakaan terjadi.

TKP telah dibersihkan dan pertanyaan polisi telah dijawab sesuai proses yang seharusnya, dan penyelesaian damai telah dilakukan dengan korban sesudahnya.

Sekali lagi kami meminta maaf kepada korban, dan kami juga menyampaikan permintaan maaf karena membuat para penggemar khawatir.

Terima kasih."

Dilansir Soompi, polisi pun memberikan keterangan mengenai kronologi kecelakaan Jungkook BTS.

Jungkook BTS
Jungkook BTS (Twitter @madein1997_jk)

Polisi mengatakan kecelakaan terjadi karena Jungkoook melanggar lalu lintas.

Lebih lanjut, pihak kepolisian juga menambahkan Jungkook BTS tidak dalam keadaan mabuk saat kecelakaan terjadi.

"Jungkook mengendarai mobilnya sendirian di daerah Hannam saat mengalami kecelakaan dengan taksi."

"Jungkook tidak dalam keadaan dibawah pengaruh alkohol saat itu," jelas pihak kepolisian.

(Tribunnews.com/Pravitri Retno W)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas