Kiprahnya Luar Biasa, Dari Pedalangan Hingga Film Layar Lebar, Sosok Siapa Djaduk Ferianto
Djaduk Ferianto sendiri merupakan anak bungsu dari Bagong Kussudiardja, seorang seniman senior Indonesia.
Editor: Hendra Gunawan
TRIBUNNEWS.COM -- Kabar duka datang dari dunia permusikan tanah air.
Seniman musik Djaduk Ferianto meninggal dunia, Rabu (13/11/2019).
Berita duka ini dibagikan kakaknya Butet Kartaredjasa melalui akun Instagram-nya @masbutet.
Butet Kartaredjasa mengunggah foto dengan latar hitam dan sebuah kalimat, 'Sumangga Gusti'.
Dalam keterangan unggahannya Butet Kartaredjasa menyatakan RIP, Djaduk Ferianto.
Kabar duka ini juga dibenarkan oleh rekan Djaduk Ferianto, Debyo.
"Ya, benar," ujar Debyo dikutip dari Kompas.com, Rabu pagi.
Debyo mengatakan Djaduk menghembuskan nafas terakhir pada Rabu dini hari pukul 02.30 WIB.\
Baca: Djaduk Ferianto Meninggal, Tak Kesampaian Tampil Bareng Didi Kempot & Soimah di Ngayogjazz 2019
Baca: Djaduk Ferianto Minggu Depan Dijadwalkan Tampil di Ngayogjazz
Baca: Djaduk Ferianto Meninggal Dunia, Berikut Profil Lengkap, Jejak Karier dan Diskografi sang Musisi
Kabar duka sosok Djaduk Ferianto ini mengejutkan dunia musik tanah air.
Pasalnya Djaduk masih aktif untuk menggelar jadwal konser.
Bahkan Sabtu mendatang (16/11/2019), ia dijadwalkan tampil di Ngayogjazz di Yogyakarta.
Siapakah sosok Djaduk Ferianto?
Djaduk Ferianto merupakan seniman kondang yang multitalenta.
Dilansir dari wikipedia, Djaduk Ferianto dikenal sebagai aktor, sutradara dan musikus tanah air.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.